
Kejar Tayang Jalan Cor Beton, Satgas TMMD Kodim 0204/DS Abaikan Dinginnya Malam
DELI SERDANG, RB.Online – Demi mengejar waktu tayang pembangunan jalan cor rigid beton, personel Satgas TMMD Kodim 0204/DS yang bekerja shift malam seperti tak menghiraukan dinginnya malam.
Malah terkesan sedikit panas, sehingga ada beberapa personel Satgas yang harus membuka bajunya saat sedang bekerja.
“Memang agak gerah malam ini, makanya ada yang sampai buka baju saat bekerja,” kata Lettu Inf Ihwan Manullang di lokasi pengecoran jalan di Dusun VIII Pagar Gunung, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, Selasa (6/7/2021) malam.
Dalam sepekan terakhir, personel Satgas TMMD Kodim 0204/DS terus memporsir tenaga guna percepatan pembangunan jalan cor beton sepanjang 2.545 meter dengan lebar 4 itu.
Sistem kerja pun dibagi menjadi tiga shift. Yakni pagi, sore, dan malam.
Pembagian waktu kerja seperti ini, diakui Lettu Manullang agar perampungan jalan cor rigid beton bisa terpenuhi sebelum tanggal 14 Juli 2021.
“Tinggal tujuh hari lagi penutupan TMMD ke-111 TA 2021 di wilayah Kodim 0204/Deliserdang ini. Makanya, pengecoran jalan yang merupakan satu-satunya sasaran fisik yang belum rampung, terus dikebut meskipun harus lembur hingga malam,” urai Lettu Manullang.
Sementara, Koordinator Umum TMMD Kodim 0204/DS, Kapten Kav Sudirno menjelaskan, sampai Selasa (6/7/2021) kemarin, panjang jalan yang dicor telah mencapai 1.906 meter dari rencana sepanjang 2.545 meter.
“Hari ini panjang jalan yang telah dicor sudah bertambah, namun kita masih menghitungnya untuk dilaporkan ke komando atas,” pungkas Kapten Sudirno yang juga Pasiter Kodim 0204/DS itu.(Kodim 0204/DS)
More Stories
Wabup Husni Tamrin Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2025
Pelalawan, RBO - Wakil Bupati Pelalawan Husni Tamrin menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat "Ketupat 2025" yang dilaksanakan di...
Danramil 1004 Tanjungsari Serahkan Kursi Roda kepada Yayasan Panti Sosial Raharja Mandiri
Sumedang, RBO- Danramil 1004/Tanjungsari Kodim 0610/Sumedang Kapten Inf Agus Hermawan melaksanakan penyerahan sumbangan Baznas berupa kursi roda kepada Yayasan Panti...
DKUKMPP Gelar Opadi dan Bazar Murah Idul Fitri
Sumedang, RBO -Menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang melalui Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah...
Kades Diduga Terbitkan SPH Ilegal, Warga Geram: Tanah Bersertifikat Diserobot!
Kabupaten OKI, Sumatera Selatan – RBO - Sengketa lahan yang mencoreng nama baik pemerintahan desa terjadi di Desa Sukapulih, Kecamatan...
Dinsos Pelalawan Bantu Korban Pelecehan Seksual Ayah Kandung dan Ditinggal Ibu Kandung Selamanya
Pelalawan, RBO - Wakil Bupati Pelalawan Husni Tamrin menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat "Ketupat 2025" yang dilaksanakan di...
Komnas PA Pelalawan Apresiasi Duta Anti Kekerasan Anak di SDN 006 Pangkalan Kerinci
Pangkalan Kerinci, RBO - Komnas Perlindungan Anak Kabupaten Pelalawan mengapresiasi progam 100 murid jadi duta anti kekerasan anak di SDN...
Average Rating