
Gelagar Sudah Terpasang, Kini Satgas Merangkai Besi Lantai Jembatan TMMD
DELI SERDANG, RB.Online – Memasuki pekan pertama TMMD ke-111 TA 2021 Kodim 0204/DS di wilayah Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, Sumut, pekerjaan pembangunan jembatan telah memasuki tahap pemasangan besi gelagar.
Dansatgas Letkol Kav Jackie Yudhantara, SSos, MHan, dalam kesempatan terpisah di Makodim 0204/DS, menjelaskan, pemasangan besi gelagar antara lain dilakukan pada jembatan STA 4+250 ukuran panjang 6 meter dengan lebar 5 meter.
“Progres pengerjaan jembatan ini sudah mencapai 67 persen lebih. Diperkirakan dalam pekan kedua nanti sudah rampung untuk pemasangan besi lantai jembatan,” terang Dansatgas, Jumat (18/6/2021)
Letkol Jackie mengaku sangat berterima kasih kepada personel Satgas yang sudah bekerja secara ikhlas dengan dibantu warga setempat, sehingga progres pembangunan jembatan bisa cepat rampung.
“Tetap jaga kesehatan dan semangat, ingat jangan lupa Protokol Kesehatan,” pesannya.
Dalam TMMD kali ini, Satgas Kodim 0204/DS membangun empat unit jembatan. Yakni STA 2+200 dengan ukuran Panjang 6 meter x Lebar 5 meter (95%), jembatan STA 2+421 dengan ukuran Panjang 2,5 meter x Lebar 4 meter (95%), jembatan STA 3+380 dengan ukuran Panjang 2,5 meter x Lebar 4 meter (72%), dan jembatan STA 4+250 dengan ukuran Panjang 6 meter x Lebar 5 meter (67%). (Kodim 0204/DS
More Stories
Dorong Peningkatan Kualitas Layanan Publik, Pemkab Sumedang Gelar Rapat Evaluasi SPM
Sumedang, RBO -Pemerintah Kabupaten Sumedang menggelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda)...
Komisi II DPRD Kabupaten Pelalawan Cecar Kepala Balai Terkait Punahnya Kawasan Taman Nasional Teso Nilo
PELALAWAN, RBO - Komisi II DPRD Pelalawan laksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Balai TNTN terkait hampir punahnya hutan kawasan...
Efisiensi Anggaran, Pj. Bupati Bantaeng Hadiri Rapat Koordinasi dan Entry Meeting Terkait Inpres 1/2025
MAKASSAR, RBO - Bertempat di Ruang Rapat Pimpinan Gubernur Sulawesi Selatan, Pj. Bupati Bantaeng, Andi Abubakar menghadiri Rapat Koordinasi dan...
Rapat dengan Perbatinan, Kecamatan Langgam Persiapkan Acara Mandi Balimau Kasai Potang Maogang
Langgam, RBO - Tradisi adat - istiadat masyarakat Kabupaten Pelalawan terutama di Kecamatan Langgam dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan yakni...
Kodim 0610 Sumedang Menggelar Peringatan Isra Mi’raj 1446 H/2025 di Mesjid At Taqwa Makodim
Sumedang, RBO - Kodim 0610/Sumedang menggelar peringatan Isra Mi’raj Tahun 1446.H/2025.M yang berlangsung di Mesjid At taqwa Makodim 0610/Sumedang, jalan...
Puncak Perayaan Hari Jadi Takalar ditandai Sidang Paripurna DPRD dan Penyerahan Bantuan Pj Gubernur Sulsel
TAKALAR, RBO - Peringatan Hari Jadi ke-65 Kab. Takalar ditandai dengan Rapat Paripurna DPRD Takalar berlangsung di Lapangan Upacara Kantor...
Average Rating