TPT Belakang Kantor Desa Sukaresmi Roboh Tanpa Sebab

BANDUNG, RBO – Sebuah kejadian mengejutkan terjadi di Desa Sukaresmi. Tembok penahan tanah di belakang kantor desa roboh tampa sebab yang jelas. Kejadian ini menimbulkan pertanyaan serius terkait spesifikasi pembangunan yang dilakukan di tempat tersebut.

Menurut beberapa sumber, salah satu penyebab robohnya tembok penahan tanah tersebut adalah kualitas material yang kurang baik. Meskipun pembangunan belum lama diselesaikan, namun tembok tersebut tidak mampu bertahan, menyebabkan kerugian yang signifikan.

Informasi dari masyarakat setempat menunjukkan bahwa pembangunan tersebut didanai dari dana desa tahun 2023, dengan total mencapai Rp 77.000.000,00. Hingga saat ini, pihak Pemerintah Desa Sukaresmi belum memberikan tanggapan resmi terkait kejadian ini pada Kamis (2/5/23).

Ketidaksesuaian spesifikasi pembangunan dan kegagalan tembok penahan tanah menjadi sorotan utama dalam kejadian ini.

Diharapkan pihak terkait dapat memberikan klarifikasi dan langkah-langkah yang akan diambil untuk mengatasi masalah ini demi keamanan dan kenyamanan bersama. Tetap pantau berita selanjutnya untuk informasi lebih lanjut. (Herman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *