Siswa di Tanjabbar Kembali Belajar di Sekolah, Aktivitas di Luar Kelas Masih Ditiadakan

TANJAB BARAT, RBO – Aktivitas belajar mengajar di Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) mulai Kamis (5/10/2023) besok kembali normal.

Sebelumnya, siswa di Tanjabbar sempat belajar secara online dari rumah, karena buruknya kualitas udara akibat kabut asap.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Tanjabbar Dahlan mengatakan, pihaknya telah mengeluarkan edaran terkait aktivitas belajar di sekolah.

“Kita akan menggelar sekolah seperti biasa mulai besok,” kata Dahlan, Rabu (4/10/2023).

Namun demikian, Dahlan mengatakan kegiatan di luar kelas seperti olahraga, ekstrakurikuler, dan lainnya, masih ditiadakan

Dahlan juga meminta kepada para siswa dan tenaga pendidik untuk menggunakan masker saat berada di sekolah.

“Dan harus mengaktifkan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) dengan melengkapi obat-obatan untuk pertolongan pertama,” tandasnya.

Sebelumnya, sejak Senin (2/10/2023) sampai dengan Rabu (4/10/2023) sekolah di Tanjabbar dilakukan secara daring karena kualitas udara tidak sehat akibat kabut asap. (YUs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *