Bhabinkamtibmas Kelurahan Kota Kulon Pelayanan Dumas Keliling Sosialisasikan Beyond Trust Presisi

Sumedang, RBO – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kotakulon Polsek Sumedang Selatan Polres Sumedang, AIPTU YADI ROKHAEDI, telah mengadakan kegiatan silaturahmi kamtibmas dan pelayanan Dumas keliling dalam rangka pelaksanaan Beyond Trust Presisi di Lingkungan Nalegong RW 10 Kelurahan Kotakulon, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang,Senin (18/03/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Berdasarkan Petunjuk dan arahan Kapolres Sumedang AKBP JOKO DWI HARSONO S.I.K, serta Wakapolres Sumedang Kompol Meilawaty S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Sumedang Selatan Kompol DARLI, S.Sos., menugaskan AIPTU YADI ROKHAEDI menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga masyarakat, antara lain mengajak mereka untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, serta berpartisipasi dalam giat ronda malam.

Selain itu, juga diingatkan untuk melakukan antisipasi terhadap lingkungan yang rawan bencana alam seperti banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang, serta pentingnya melaporkan kejadian atau hal penting kepada bhabinkamtibmas dan babinsa.

Selain itu, warga juga diberikan himbauan agar selalu mengawasi anak-anak mereka guna mencegah terjadinya kenakalan remaja, serta bijak menggunakan media sosial dan memfilter berita hoax.

Kegiatan ini berlangsung dengan aman dan lancar, menciptakan suasana silaturahmi yang baik antara warga masyarakat Kelurahan Kotakulon dengan pihak POLRI, serta menunjukkan sinergi yang positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. (Nbbn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *