Bhabinkamtibmas Desa Margalaksana Hadiri Sosialisasi Mahasiswa KKN Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung

Sumedang, RBO – Bertempat di Aula Desa Margalaksana kegiatan monitoring yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Margalaksana Polsek Sumedang Selatan Polres Sumedang, Polda Jabar Bripka Sinta Rahayu.C, bersama Babinsa Desa Margalaksana, Sertu Djajang Permana.

Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung kepada perempuan rawan sosial ekonomi di Desa Margalaksana.,Senin ( 04 Des 2023 )

Acara tersebut dihadiri Kepala Desa Margalaksana, Euis Mulyati, Dosen Pembimbing dari Politeknik Kesejahteraan Sosial Bandung, Babinsa, Bhabinkamtibmas, mahasiswa KKN, dan perempuan rawan sosial ekonomi Desa Margalaksana.

Bripka Sinta dalam kesempatan tersebut menyampaikan himbauan kamtibmas serta menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan warga

Kapolres Sumedang AKBP INDRA SETIAWAN, S.H., S.I.K, serta Wakapolres Sumedang Kompol Meilawaty S.H., S.I.K., melalui Kapolsek Sumedang Selatan Kompol DARLI, S.Sos., berharap “dengan sosialisasi ini, dapat menciptakan kondusifitas di lingkungan Desa melalui kedekatan dan komunikasi yang terjaga”. (Nbbn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *