Wabup Subang Pimpin Apel Gabungan ASN Subang Awal Tahun 2026
Subang, RBO – Wakil Bupati Subang H. Agus Masykur Rosyadi, memimpin Apel Gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Subang pada Senin (5/1/2025) di Halaman Kantor Bupati Subang.
Apel gabungan tersebut diikuti oleh para Asisten Daerah, Staf Ahli Bupati, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), serta seluruh unsur ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Subang.
Dalam amanatnya, Wakil Bupati Subang yang akrab disapa Kang Akur mengajak seluruh ASN menjadikan awal tahun sebagai titik pacu untuk memperbaharui tekad dan komitmen dalam melayani masyarakat.
“Momentum awal tahun ini harus menjadi titik pacu, tekad, dan komitmen baru bersama untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ujar Kang Akur.
Lebih lanjut, Kang Akur menuturkan, sejumlah upaya perubahan yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Subang mulai dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Salah satunya melalui perbaikan infrastruktur jalan yang saat ini terus digencarkan, serta peningkatan pelayanan administrasi kependudukan.
“Jalan di Kabupaten Subang semakin mulus dan nyaman. Ini bentuk keberpihakan pemerintah terhadap mobilitas dan perekonomian rakyat. Selain itu, layanan kependudukan kini bisa dilakukan di setiap kecamatan sehingga masyarakat tidak perlu jauh-jauh datang ke Disdukcapil,” jelasnya.
Ia menilai berbagai terobosan tersebut merupakan wajah pelayanan publik yang diharapkan masyarakat dan sejalan dengan semangat Ngabret, yang dimaknai sebagai gerak cepat, responsif, tanggap, dan berorientasi pada hasil.
“Ini adalah wajah pelayanan publik yang diinginkan masyarakat, hadir dan memudahkan. Sesuai dengan semangat Ngabret, yakni responsif, tanggap terhadap kebutuhan masyarakat, dan tepat dalam mengambil keputusan,” katanya.
Menutup amanatnya, Kang Akur mengajak seluruh ASN Kabupaten Subang untuk bertransformasi menjadi ASN yang berdampak, bekerja dengan disiplin tinggi, serta memberikan pelayanan yang tulus dan solutif.
“Saya mengajak ASN Kabupaten Subang mengawali tahun 2026 dengan disiplin yang lebih baik, kinerja yang terukur dan berdampak, serta pelayanan yang tulus. ASN harus hadir sebagai solusi, bukan sekadar menjalankan rutinitas,” pungkasnya. (A. Wahyudin)
