PELALAWAN, RBO – Para petani di Kabupaten Pelalawan mendapatkan pupuk gratis melalui terkait. Namun, guna suksesi program tersebut, butuh data tiap desa demi kelancaran distribusi.
Kiki Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Pelalawan menyampaikan, bahwa pupuk gratis domainnya adalah Dinas Perkebunan dan Peternakan, pihaknya hanya diminta Bupati agar seluruh Dinas itu bisa bisa saling mendukung.
“Hadi bukan egosentris, kalau bisa saling bersenergi. Kebetulan kemarin ada dengan diangkat Bupati untuk pendampingan pemberdayaan masyarakat agar dapat memberikan data informasi tentang terkait kondisi masyarakat kita dari Desa, baik itu Data kemiskinan, kesehatan dan ekonomi,” jelas Kiki diruang kerjanya, Kamis (13/10/2022).
Lanjut dia, kebetulan program Bupati Pelalawan Pupuk Gratis butuh data seperti luas kebun, lokasi lahan, kemudian dipertanyakan apakah yang bersangkutan pernah dapat bantuan pupuk subsidi atau ada ikatan kontrak dengan pola KKPA Perusahaan.
Kata Kiki, dalam hal ini kalau diharapkan Dinas Perkebunan mengambil data itu kebawah tapi itu membutuhkan berapa lama agar bisa dapat data. Lantaran itu, Bupati perintahkan tiap OPD agar membantu percepatan data karena tahun ini pupuk gratis akan diserahkan ke masyarakat.
“Itulah tugas kami, Zoom Meting kepada seluruh Desa minta laporan, untuk meminta data, kemudian setelah diverifikasi dilapangan berapa yang lolos dierifikasi, terus ke hal administrasi, apakah sudah dilakukan titik koordinatnya,” terang Kiki.
“Nah, kemudian data itu akan disampaikan kepada kawan- kawan Dinas Perkebunan dan memprosesnya untuk menseleksi kembali siapa yang dapat dan siapa tidak dapat,” tambahnya.
Kiki menjelaskan, DPMD Kabupaten Pelalawan hanya mengumpulkan data dari 104 desa, kemudian ditambah kelurahan 14 kelurahan dan sudah masuk ke perkebunan.
“Terkait data itu berapa yang lolos berapa yang tidak, kami serahkan kepada Dinas Perkebunan, karena sudah hampir 5000 petani maksimal dua hektar yang dapat pupuk tersebut, kemudian masyarakat yang memiliki setengah hektar dilayani,” kata Kiki.
Sekedar diketahui, Zukri Bupati Pelawan menyebutkan ,program pupuk gratis bertujuan sebagai motivasi bagi petani untuk melakukan perawatan, karena melihat hasil produksi yang dihasilkan terkadang tidak sesuai dengan jumlah lahan yang mereka punya.
“Gak itu, karena kebiasaan para petani hanya melakukan perawatan serta kurang memberi pupuk perawatan bagi kebun. Kemudian kalau kebun di rawat secara baik otomatis akan terbantu memberikan pendapatan besar bagi petani, lalu daya beli petani meningkat dan UMKM tentu transaksi jual beli dipasar. (TS).