Polsek Tanjungkerta bersama Koramil Tanam Pohon Keras, Bantuan dari Dinas Hutbun Kab. Sumedang

Sumedang, RBO – Sebagai upaya menjaga mata air yang saat ini sudah mulai rawan yang perlu di antisipasi bersama, Kegiatan penanaman pohon keras dalam rangka program penanaman pohon yang bertempat di Mata Air Cibodas Desa Kertamekar Kecamatan Tanjungkerta Kabupaten Sumedang. Jumat (02/02/2024)

Kapolres Sumedang AKBP JOKO DWI HARSONO, S.I.K. serta Wakapolres KOMPOL MEILAWATY SH, S.I.K, MM Melalui Kapolsek Tanjungkerta AKP SUKARDI, S.Sos menyampaikan”kegiatan penanaman pohon tersebut merupakan bentuk kepedulian Polri/ TNI kecintaan bersama bersama masyarkat dalam rangka menjaga sumber mata air yang saat ini semakin sedikit, Apabila kelestarian lingkungan yang ada di bumi tetap terjaga dengan baik, nantinya akan memberi manfaat bagi kehidupan manusia.

Kapolsek Tanjungkerta AKP.Sukardi didampaingi Danramil menambahkan” Pada Kesempatan ini mendapat sekitar 3000 bibit pohon diantaranya bibit pohon buah durian, alpukat, Indonesia ,Jenis tanaman jamelina, Jamelina, Ki hujan, Manglid, Trembesi, dan tanaman pohon keras lainnya yang penanamannya di laksanakan di wilayah desa Keetamekar.

Penanam pohon ini merupakan wujud kepedulian bersama terhadap bumi. Dengan menanam pohon dan merawat dengan baik, kita berharap nantinya akan berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.ujarnya.

Kapolsek Tanjungkerta AKP SUKARDI, S.Sos bersama Koramil Tanjungkerta mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk berperan serta menjaga bumi, dengan melakukan penanaman pohon di sekitar tempat tinggalnya. Karena selain untuk memperbaiki sumber daya air yang ada, juga melestarikan pohon endemik Indonesia yg mulai jarang ada.

Banyak manfaat yang di dapat dengan menanam pohon, diantaranya untuk memperbaiki fungsi hutan, yang sekaligus menjaga lingkungan hidup yang sehat. Karena fungsi pohon juga sebagai antisipasi banjir, longsor dan erosi.

memang manfaatnya tidak bisa dirasakan langsung, namun beberapa tahun ke depan, jika pohon tersebut dirawat dengan baik akan tumbuh besar, sehingga kelak dapat memberikan manfaat bagi kehidupan generasi mendatang.ungkapnya. (Nbbn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *