Polsek Rancakalong Laksanakan Pendampingan Program STARBAK di Desa Sukamaju

Sumedang, RBO – Program dari pemerintah Kabupaten Sumedang berupa Satu Hektar Buruh Tani Bangkit (STARBAK) yang merupakan program dengan tujuan sebagai bentuk Food Estate parsitipatif menyiapkan lahan satu hektare disetiap Desa untuk digarap, dikelola oleh buruh tani, salah satunya di Desa Sukamaju Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang, Rabu (06 Maret 2024)

Bahwa progra dilaksanakan di Kabupaten Sumedang yakni paska kunjungan kerja Menteri Pertanian dan Menteri Pertahanan di Kabupaten Sumedang, maka pemerintah Kabupaten Sumedang diberikan support untuk mengembangkan Food Estate Parsitipatif satu Desa sepuluh hektare.

Pelaksanaan program kegiatan tersebut berupa penanam jagung seluas satu hektar yang bertempat di Blok Pasir Salam Desa Sukamaju Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang.

Dalam kegiatan tersebut turut dihadiri Bhabinkamtibmas Desa Sukamaju Bripka Dede Sukandar, Kepala UPTD Pertanian dan Hanpangan Kecamatan Rancakalong yang diwakili Ibu Hety Yuliah, SP., Kepala Desa Sukamaju saudara Lukman Hakim beserta perangkat, Babinsa Desa Sukamaju Sertu Asep Heryana dan Ketua Poktan Muara Sugih saudara Mulyana.

Langkah kegiatan merujuk pada petunjuk dan arahan langsung Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K., M.Hum. serta Waka Polres Sumedang KOMPOL Meilawaty, S.H., S.I.K., M.M. melalui Kapolsek Rancakalong AKP Ahmad Sahidin, S.H. yang menuturkan bahwa pendampingan terhadap program STARBAK merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada petani, untuk mengetahui kendala yang dihadapi petani, guna mewujudkan program ketahanan pangan.

Disela kegiatan tersebut, saudara Lukman Hakim selaku Kepala Desa Sukamaju menjelaskan bahwa dalam Program STARBAK (Satu Hektare Buruh Tani Bangkit) atau Satu Desa Satu Hektare yang merupakan aktualisasi dari food estate partisipatif melalui budidaya jagung. Program ini dapat menciptakan buruh tani yang bersungguh-sungguh untuk berusaha tani secara mandiri.

Kapolsek Rancakalong AKP Ahmad Sahidin, S.H. menyebutkan, pihaknya siap mengawal demi suksesnya program tersebut dan berharap, program tersebut dapat berkelanjutan sehingga ketahanan pangan dan kesejahteraan buruh tani dapat meningkatkan khususnya di Kecamatan Rancakalong Kabupaten Sumedang. (Nbbn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *