
Pj Bupati Yudia Bagikan 400 Ekor Bibit Ayam Kampung kepada Warga Cisitu
Sumedang, RBO – Dalam rangkaian kegiatan Milangkala ke-23 Kecamatan Cisitu Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli membagikan bantuan bibit hewan ternak dan pakan ternak kepada warga masyarakat Cisitu. Pembagian dilangsungkan secara simbolis di Halaman Kantor Kecamatan Cisitu, Jumat (7/6/2024).
Bibit ternak yang dibagikan berupa 400 ekor Ayam Kampung untuk 10 desa se-Kecamatan Cisitu, dimana masing-masing desa mendapatkan bantuan sebanyak 40 ekor.
Pj Bupati Yudia meyebutkan, bantuan hewan ternak dari Dinas Peternakan Kabupaten Sumedang tersebut juga akan dibagikan di kecamatan-kecamatan lainnya.
“Bantuan ini bukan hanya di Kecamatan Cisitu saja. Seluruh Desa Di Sumedang mendapatkan bantuan. Tadi saya menyerahkan secara simbolis untuk warga masyarakat Cisitu,” kata Yudia.
Yudia berharap bantuan hewan ternak tersebut bisa turut meningkatkan ekonomi warga masyarakat.
“Agar masyarakat berdaya secara ekonomi itu dengan berbagai macam cara. Bisa kita kasih bibit, pupuk dan hewan ternak. Semua itu untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sumedang,” kata Yudia.
Sementara itu, salah seorang warga penerima bantuan bernama Oyo Sukarya (53 tahun) mengaku bersyukur atas bantuan yang diberikan.
“Alhamdulillah bantuannya terasa dari Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang. Terimakasih Pak Bupati,” tuturnya
Ia pun berharap hewan ternaknya bisa bermanfaat dan meningkatkan ekonomi keluarganya.
“Semoga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” kata Oyo.
Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Dinas Peternakan dan perikanan Tono Martono dan kepala SKPD lainya. (Nbbn)
More Stories
KPK Tangkap 8 Orang dalam OTT di OKU, Termasuk Kepala PUPR dan Anggota DPRD
Ogan Komering Ulu, RBO – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU),...
Pesta Adat Pa Jukukang Terancam! KIBA Perluas Wilayah, Warga Pa Jukukang Kehilangan Identitas?
Bantaeng,-- Lembaga Pemerhati lingkungan Balang institute menggelar Diskusi Publik bertajuk " Pesta Adat Pa"jukukang di Tengah Bayang Bayang KIBA "...
Safari Ramadan, Wabup Husni Tamrin Berbuka Puasa di Rumah Warga Bandar Seikijang
Pelalawan, RBO - Wakil Bupati Pelalawan Husni Tamrin, bersama Pj. Sekda Pelalawan T. Zulfan, Asisten III May Hendry, sejumlah Kepala...
Kapolres Sumedang AKBP.Joko Dei Harsono Tinjau Lokasi Banjir di Kecamatan Cimanggung
Sumedang, RBO - Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K., M.Hum., melakukan peninjauan ke lokasi yang sempat terdampak banjir di...
Kejari Musi Banyuasin Geledah dan Sita Aset PT. SMB dalam Dugaan Korupsi Pengelolaan Perkebunan
Musi Banyuasin, RBO – Tim Penyidik Kejaksaan Negeri (Kejari) Musi Banyuasin melakukan penggeledahan dan penyitaan terkait dugaan tindak pidana korupsi...
Polsek Pedamaran Gelar Ops Pekat, Sita Ribuan Petasan dan Miras Jelang Ramadan
Ogan Komering Ilir, RBO – Menjelang bulan suci Ramadan, Polsek Pedamaran menggelar Operasi Penyakit Masyarakat (Ops Pekat) guna menciptakan situasi yang...
Average Rating