Pasca Cuti Idul Fitri, Walkot Tasik Minta ASN Beri Kinerja Terbaik Selesaikan Visi Misi
TASIKMALAYA, RB.Online – Setelah beberapa hari Cuti Hari Raya Idul Fitri, para pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Tasikmalaya mengawali aktivitas dengan mengikuti Apel Gabungan di lanjutkan dengan silaturahmi halal bihalal di halaman Bale Kota Tasikmalaya.
Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf menyampaikan, setelah cuti bersama diharapkan akan muncul semangat baru bagi pegawai di lingkungan pemerintah Kota Tasikmalaya.
“Terlebih tahun 2022 merupakan tahun terakhir dari periodesasi RPJMD Kota Tasikmalaya Tahun 2017-2022,” ucap Walkot, Senin (09/05/2022).
“Terutama dalam menyelesaikan visi-misi Kota Tasikmalaya tepat waktu dan mampu menuntaskan berbagai program dan pembangunan sesuai dengan perencanaan yang telah ditetapkan,” tandasnya. (Yoga)
