Kapolsek Tanjungmedar Hadiri Rakor Antisipasi Perundungan/Bullying di Sekolah Wilayah Kecamatan

Sumedang, RBO – Kapolsek Tanjungmedar IPTU HAJID ABDULAH, SH, Polres Sumedang Polda Jabar  hadiri Rapat Koordinasi mengantisipasi perundungan dan bullying di kalangan pelajar tingkat SD/MI/SMP/MTs/SMK/MA. Dalam pertemuan tersebut, Kapolsek aktif berpartisipasi untuk menyampaikan strategi pencegahan dan penanggulangan fenomena tersebut di wilayah Kecamatan Tanjungmedar. Jumat (15/12/2023).

Berdasarkan arahan dan petunjuk Kapolres Sumedang AKBP INDRA SETIAWAN, S H., S.I.K., dan Wakapolres Sumedang Kompol MEILAWATY, S.H., S.I.K., M.M, Kapolsek Tanjungmedar IPTU HAJID ABDULAH, SH bersama  Camat Tanjungmedar Sdr. IDI SUHANDI, S.Sos, M.Si, Ketua PGRI Kec. Tanjungmedar, Kepala Sekolah SD/MI/SMP/MTs/SMK/MA se wilayah kec. Tanjungmedar sebanyak 30 orang melaksanakan Rapat Koordinasi untuk mengantisipasi perundungan dan bullying di kalangan pelajar tingkat SD/MI/SMP/MTs/SMK/MA, di Wilayah Kecamatan Tanjungmedar.

Dalam sambutannya, Kapolsek Tanjungmedar IPTU HAJID ABDULAH, SH menekankan pentingnya kerjasama antara pihak kepolisian, sekolah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan belajar yang aman dan kondusif. Beliau juga menyoroti peran orangtua dalam mendeteksi serta mengatasi masalah perundungan yang mungkin dialami oleh anak-anak merk.

Rapat koordinasi ini menjadi forum dialog yang efektif antara aparat keamanan, pihak pendidikan, dan wali murid guna meningkatkan kesadaran akan bahaya perundungan di kalangan pelajar.

Kapolsek Tanjungmedar IPTU HAJID ABDULAH, SH menegaskan komitmen pihak kepolisian untuk memberikan perlindungan dan mendukung upaya pencegahan bullying di setiap institusi pendidikan di wilayah Kecamatan Tanjungmedar. (Nbbn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *