Kapolsek Conggeang Lakukan Analisa dan Evaluasi Bersama Anggota Menyongsong Pemilu 2024

Sumedang, RBO – Kapolsek Conggeang AKP Adang Sobari SH, bersama dengan anggota Polsek , Polres Sumedang, Polda Jabar melaksanakan kegiatan Analisa dan Evaluasi (Anev) guna mempersiapkan diri menghadapi Pemilihan Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2024.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan dan efektivitas tugas kepolisian dalam mengamankan serta mengawal jalannya kampanye di wilayah hukum Polsek Conggeang Polres Sumedang, Senin (27 Nov 2023).

Dalam pertemuan tersebut, Kapolsek Adang Sobari SH membahas secara mendalam strategi keamanan yang akan diterapkan selama kampanye. Analisis dan evaluasi dilakukan untuk mengidentifikasi potensi risiko serta permasalahan yang mungkin timbul, sehingga langkah-langkah pencegahan dapat diambil dengan optimal.

Pentingnya menjaga netralitas anggota Polsek Conggeang dalam pelaksanaan kampanye Pilpres dan Pileg 2024 menjadi salah satu fokus utama dalam pertemuan tersebut. Kapolsek Adang Sobari SH menekankan pentingnya berperan sebagai penegak hukum yang netral, menjauhkan diri dari pengaruh politik tertentu, dan memberikan pelayanan yang adil kepada semua pihak.

“Kami berharap anggota Polsek Conggeang dapat menjaga netralitas dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas selama periode kampanye. Ini adalah tanggung jawab besar kita sebagai penjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ujar Kapolsek Adang Sobari SH.

Dengan semangat yang tinggi, anggota Polsek Conggeang diharapkan mampu memberikan kontribusi positif dalam menciptakan situasi yang aman, damai, dan kondusif selama masa kampanye Pemilu 2024 di wilayah hukum Polsek Conggeang Polres Sumedang. (Nbbn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *