Jangan Ikut-ikutan jadi PMI Ilegal, Ini Pesan Warga Dumai

Kota Dumai, RBO – Bekerja dan mendapatkan uang merupakan keinginan semua orang di negeri ini,bagaimanapun caranya akan ditempuh untuk dapat memenuhi nafkah keluarga.

Namun isitilah ini banyak disalah artikan oleh masyarakat dengan cara mencari kerja diluar aturan hukum yang berlaku.

Negeri Jiran Malaysia merupakan salah satu negara menjadi tujuan Pekerja Migran Indonesia untuk merantau dan mencari uang disana, akan tetapi masih ada calo yang menawarkan warga untuk bekerja disana melalui jalur non prosedural atau ilegal.

Akses Kota Dumai yang dapat menuju negara Malaysia dimanfaatkan oleh oknum calo untuk kepentingan pribadi. Oknum calo mencari mangsa warga negara Indonesia untuk menjadi Pekerja Migran Indonesia (PMI) secara ilegal melalui jalur-jalur tikus.

Terkait hal tersebut Faisal Azmi mengajak warga Kota Dumai untuk tidak terpengaruh bujuk rayu calo PMI Ilegal dan mengajak warga untuk bekerjasama dengan Polda Riau untuk cegah TPPO (Tindak Pidana Perdagangan Orang) dan Keberangkatan PMI secara ilegal. (Sur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *