Ilham Azikin : Modal KTP Masyarakat Bantaeng dapat Menikmati Layanan Kesehatan Gratis

BANTAENG, RBO — Masyarakat Bantaeng tidak perlu risau soal biaya kesehatan.Pemerintah menjamin, mereka tersentuh layanan kesehatan secara gratis dengan bermodalkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Hal itu diungkapkan Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin dihadapan masyarakat dusun Birea saat digelar tarawih bersama di Masjid Al Magfirah Birea Kecamatan Pa’jukukang, , Kamis, 6 April 2023, malam.

Dia mengatakan,Pemerintah Kabupaten Bantaeng kerja sama BPJS Kesehatan telah memberikan perlindungan kesehatan gratis melalui program Universal Health Coverage (UHC),

” Saat ini seluruh masyarakat Bantaeng sudah menjadi peserta BPJS Kesehatan dan mereka berhak mendapatkan jaminan perlindungan layanan kesehatan gratis,Jelas Ilham

Dengan modal KTP saja, masyarakat sudah bisa mendapatkan layanan kesehatan secara gratis,” kata dia.

Dia mengungkapkan,Selama ini, pemerintah telah mengucurkan dana melalui APBD sebesar Rp182 miliar,pengalokasian anggaran ini dimaksudkan agar masyarakat Bantaeng mendapatkan jaminan layanan kesehatan secara gratis.

” Upaya ini, kata dia,salah satu bentuk kepedulian dan juga sekaligus kehadiran pemerintah Bantaeng dalam menjamin kesehatan masyarakatnya

“Ini yang membedakan kita dengan daerah lain. Semua masyarakat Bantaeng tidak perlu risau lagi dengan biaya kesehatan.Memang ini tidak nampak secara fisik,namun manfaatnya bagi kita semua sangatlah besar,” Ucap dia.

Pada kesempatan itu juga, Ilham Azikin mengingatkan masyarakat Birea dan juga para remaja agar senantiasa menjaga kedamaian di daerah itu.”khususnya para orang tua agar tetap melakukan pengawasan terhadap anak-anaknya”,

” Pengawasan terhadap anak-anak perlu dilakukan, hal itu untuk mengetahui keberadaan anak,selain itu juga sebagai langkah antisipasi agar anak-anak kita tidak terjerumus terhadap hal-hal yang negatif terutama melakukan tindak pidana kriminal yang tidak kita ketahui

Lantaran itu,” Saya berharap kepada para orang tua agar sebisa mungkin meminta anak-anaknya segera pulang kerumah seusai melaksanakan shalat tarawih”

Upaya itu juga agar suasana damai dan keamanan serta ketertiban di dusun Birea selalu kondusif dan terjaga,sebab. Menurutnya, ada fenomena kenakalann remaja yang mulai muncul selama bulan Ramadan ini. Oleh karena itu, dia berharap peran aktif orang tua sangat dibutuhkan untuk menjaga anak-anak mereka.

“Ada fenomena kenakalan remaja yang di luar kendali, sehingga sangat diharapkan peran aktif orang tua dalam mengawasi anak-anaknya deni terciptanya daerah Birea yang kondusif,” jelas dia.

Di tempat yang sama,Abdul Karim Bagada yang bertindak selaku penceramah tarwih,Ia juga mengingatkan pentingnya peran orang tua dalam mengawasi anak-anaknya

Dia mengatakan,peran orang tua sangat dibutuhkan menjaga kedamaian di daerah itu.Islam pada dasarnya adalah agama yang memberikan kedamaian.sebut Abd Karim Bagada

“Islam sendiri itu adalah kedamaian. Oleh karena itu, mari kita semua menjaga kedamaian ini,” Terang dia. (Ali)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *