Giat Vaksin, Kapolsek Jati Gede: Polri Edukasi Masyarakat Bahaya Covid-19

SUMEDANG, RB.Online – Polres Sumedang giat melaksanakan kegiatan vaksinasi dosis 1 dengan sasaran Lansia, umum dan masyarakat rentan di UPTD Puskesmas Jatigede yang bertempat di UPTD Puskesmas, Selasa, (06/07/2021).

Kapolsek Jatigede IPTU Adang memimpin langsung kegiatan tersebut yang dihadiri Kepala Puskesmas Jatigede dr. Ika Sukarsih dengan vaksinator Dedi Sulaeman, SKM.

Adapun, yang memonitoring adalah Kanit Intelkam Bripka Komar Mulyana dan Bhabinkamtibmas Brigadir Ipul Munawar dengan peserta penerima vaksin sebanyak 80 orang.

Kapolsek Jatigede IPTU Adang mengatakan, jumlah peserta yang divaksin diantaranya 1 orang masyarakat rentan, 14 orang lansia dan 65 orang masyarakat umum. Sementara, penggunaan vaksin stok awal 63 vial, penggunaan vaksin 8 vial, lalu sisanya vaksin 55 vial.

Kapolsek menjelaskan, giat vaksinasi tersebut merupakan bagian dari program pemerintah dalam upaya menangkal perkembangan penyebaran Covid-19. Hal ini pemerintah melalui POLRI terus mensosialisakan ke masyarakat pentingnya vaksin itu untuk menambah dan sekaligus penyebaran Covid-19.

“Saat ini perkembangan penyebaran Covid-19 tingkat Jawa-Bali terus mengalami terpaparnya Covid-19, sehingga Pemerintah mengambil langkah sebagaimana yang diajukan Gubernur/Bupati dan Walikota diberlakukannya PPKM Darurat yang mulai diberlakukan sejak hari Sabtu 03 Juli sampai 20 Juni,Polri tetap mengedukasi Masyarakat agar tetap mematuhi Prokes,” pungkasnya. (Riks).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *