
Dijaga Polisi, Ribuan Vaksin Covid 19 Tiba di Kota Tasik
KOTA TASIKMALAYA, RB – Ribuan vaksin untuk Kota Tasikmalaya dijaga ketat aparat kepolisian di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya. Rabu, (27/02/2021).
Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan Ivan mengatakan, ribuan vaksin Covid 19 tersebut dibawa dalam sebuah mobil box dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat, setelah sebelumnya mengantar vaksin untuk Kabupaten Garut dan Kabupaten Tasik.
“Alhamdulillah, vaksin Covid sudah tiba di Kota Tasikmalaya sebanyak 7400 vaksin, dengan 3000 lebih untuk tenaga kesehatan kita dan sisanya untuk Forkopimda,” ujar Sekda Kota Tasik.
Ditempat sama, Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan (Dinkes), Asep Hendra Hendriana menjelaskan, pihaknya sejak jauh-jauh hari sudah menyiapkan gudang lemari pendingin dan pencatat suhu farmasi untuk penyimpanan vaksin covid-19 di Kompleks Perkantoran Jalan Djuanda.
“Dengan kedatangan vaksin di Kota Tasikmalaya dalam program vaksinasi diharapkan akan berjalan lancar serta dapat menyelesaikan penanganan pandemi Covid-19,” pungkas Asep.
Turut hadir saat kedatangan vaksin, Unsur Forkopimda, Perwakilan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, Perwakilan Laboratorium Kesehatan Daerah (Labkesda) Provinsi Jawa Barat, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya dan tamu lainnya. (Yoga).
More Stories
Kapolsek Sumedang Selatan Pimpin Pengamanan Panen Hadiah Simpedes Bank BRI Cabang Sumedang Periode 2023
Sumedang, RBO - Halaman parkir Bank BRI Cabang Sumedang menjadi saksi dari keseruan acara "Panen Hadiah Simpedes Bank BRI Periode...
Galian C Disegel Desa Ciptasari, Diduga belum Kantongi Izin
Sumedang, RBO - Bertempat di Aula Heubeul Isuk Kecamatan Pamulihan telah dilaksanakan rapat koordinasi yang dihadiri pihak Desa TNI,Polri,Satpol PP...
Forkopimda Kabupaten Sumedang Cek Kesiapan Jalur Mudik Lebaran 2022
SUMEDANG, RB.Online - Mengantisipasi adanya lonjakan Arus pada Mudik Lebaran 1443 H, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sumedang melaksanakan...
Insiden Laga Bola Persahabatan, Kapolres Sumedang Minta Maaf atas Kesalahan Anggotanya
SUMEDANG, RB.Online - Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto, dalam satatementnya di RSUD Sumedang menyampaikan permohonan maaf dan rasa khususnya...
Sekolah Marak Jual Beli Buku LKS, Disdik Kab Sumedang Tutup Mata?
SUMEDANG, RB.Online - Dunia Pendidikan setiap semester ataupun tahun ajaran baru selalu jadi sorotan, hal ini maraknya oknum yang menjual...
Ratusan Tahun Makam Keramat Raga Bumi di TPU Raga Bumi Luput Perhatian
BANDUNG BARAT, RB.Online - Pemerintah Desa Galanggang, Kabupaten Bandung Barat menyimpan ragam wisata seperti Situs Makom Keramat yang berada di...
Average Rating