
Dapat Bedah Rumah, Warga Ucapkan Terima Kasih kepada Pemdes Karang Jaya
Kab Sukabumi, RB.co.id – Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah meluncurkan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) senilai Rp. 17,5 juta/unit bagi warga masyarakat yang berpenghasilan rendah untuk membangun rumahnya kembali.
Seperti hal nya di Desa Karang Jaya Kecamatan Gegerbitung Kabupaten Sukabumi, sebanyak 20 unit rumah warga mendapat BSPS untuk pembangunan rumah tidak layak huni atau yang lebih dikenal dengan bedah rumah.
Kepala Desa Karang Jaya, Aam Gurniawan mengatakan, ada 20 rumah penerima BSPS dengan masing-masing mendapat Rp 17,5 juta, Rp.15 juta untuk belanja barang dan Rp. 2,5 juta untuk upah kerja.
“Alhamdulillah tahapan pelaksanaan nya berjalan lancar, dan tepat sasaran sesuai harapan semua pihak, terutama seauai harapan warga penerima manfaat,” ujar Aam, Selasa (27/10/2020).
Sementara itu, salah seorang warga penerima BSPS bernama Anah mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan bedah rumah ini.
“Saya sebagai warga masyarakat kurang mampu merasa sangat terbantu, maka dari itu saya mengucapkan terima kasih kepada pemerintah, khususnya kepada bapak kades, karena kalau tanpa melalui pemerintahan desa mungkin bantuan ini tidak akan keluar,” ucapnya.
“Menurut saya, pak kades itu orangnya perhatian terhadap masyarakat, terutama kepada golongan tidak mampu, sekali lagi saya ucapkan terima kasih buat pak kades,” ungkasnya. (Asep Supiandi)
More Stories
Kapolsek Sumedang Selatan Pimpin Pengamanan Panen Hadiah Simpedes Bank BRI Cabang Sumedang Periode 2023
Sumedang, RBO - Halaman parkir Bank BRI Cabang Sumedang menjadi saksi dari keseruan acara "Panen Hadiah Simpedes Bank BRI Periode...
Galian C Disegel Desa Ciptasari, Diduga belum Kantongi Izin
Sumedang, RBO - Bertempat di Aula Heubeul Isuk Kecamatan Pamulihan telah dilaksanakan rapat koordinasi yang dihadiri pihak Desa TNI,Polri,Satpol PP...
Forkopimda Kabupaten Sumedang Cek Kesiapan Jalur Mudik Lebaran 2022
SUMEDANG, RB.Online - Mengantisipasi adanya lonjakan Arus pada Mudik Lebaran 1443 H, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sumedang melaksanakan...
Insiden Laga Bola Persahabatan, Kapolres Sumedang Minta Maaf atas Kesalahan Anggotanya
SUMEDANG, RB.Online - Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto, dalam satatementnya di RSUD Sumedang menyampaikan permohonan maaf dan rasa khususnya...
Sekolah Marak Jual Beli Buku LKS, Disdik Kab Sumedang Tutup Mata?
SUMEDANG, RB.Online - Dunia Pendidikan setiap semester ataupun tahun ajaran baru selalu jadi sorotan, hal ini maraknya oknum yang menjual...
Ratusan Tahun Makam Keramat Raga Bumi di TPU Raga Bumi Luput Perhatian
BANDUNG BARAT, RB.Online - Pemerintah Desa Galanggang, Kabupaten Bandung Barat menyimpan ragam wisata seperti Situs Makom Keramat yang berada di...
Average Rating