Bupati Pelalawan Hadiri Kegiatan Magrib Mengaji di Desa Serapung

Pelalawan, RBO – Bupati Pelalawan, H. Zukri SE, menghadiri kegiatan Magrib Mengaji di Masjid Ainul Yaqin, Dusun Dua Desa Serapung, Kecamatan Kuala Kampar, Rabu (11/9/2024).

Kegiatan ini dimulai dengan pelaksanaan shalat Magrib berjamaah dan dilanjutkan dengan pembacaan Al-Qur’an. Setelah itu, Bupati dan seluruh masyarakat melaksanakan Shalat Isya berjamaah.

Dalam sambutannya, Bupati Pelalawan H. Zukri SE menekankan pentingnya acara Magrib Mengaji sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi antara Pemerintah Daerah dan masyarakat terkhusus masyarakat Desa Serapung.

Bupati juga menekankan kepada Kepala Desa dan Camat untuk berkeliling ke masjid-masjid minimal seminggu sekali untuk menggalakkan kegiatan magrib mengaji.

Beliau berharap dengan kegiatan mengaji ini maka silaturahmi masyarakat dengan Pemimpin bisa terjalin, sehingga Kades maupun Camat dapat mengetahui berbagai persoalan yang dialami oleh masyarakat dan diharapkan bisa mencarikan solusi terbaik bagi masyarakatnya.

Dalam kesempatan ini, Bupati Zukri SE juga memberikan beberapa arahan terkait program prioritas yang ada di Kabupaten Pelalawan.

“Jika ada anak yatim, janda tua dan masyarakat miskin yang butuh bantuan, maka masyarakat hendaknya dapat langsung melaporkan kepada RT atau Kepala Desa agar hal tersebut bisa diteruskan ke pemerintah daerah, karena saat ini Pemerintah Kabupaten Pelalawan memiliki program-program prioritas.

Saat ini ada santunan bagi anak-anak yatim dan janda tua yang diberikan setiap bulannya. Demi menjamin kesehatan masyarakat Pelalawan, Pemerintah juga menjamin seluruh masyarakat Pelalawan untuk bisa berobat secara gratis hanya dengan menggunakan KTP.

“Maka saya meminta tolong kepada seluruh masyarakat untuk perhatian kepada para tetangga di lingkungan rumahnya, jika memang butuh bantuan, maka cepat laporkan ke kades atau camat.” Jelas Bupati.

Terkait pelayanan publik di Kabupaten Pelalawan, Bupati menginformasikan agar masyarakat mendownload aplikasi Klik Pelalawan.

“Jika bapak ibu ingin mengurus dokumen seperti KTP, KK dan Akta Kelahiran, bapak ibu tidak perlu lagi datang mengurusnya ke Kabupaten. Bapak dan ibu cukup datang ke kantor kecamatan bisa di cetak langsung di Kantor Camat Kuala Kampar, karena ini salah satu bentuk pelayanan pemerintah untuk mempermudah masarakat yang ingin mengurus dokumen kependudukan,” tutup Zukri.

Tampak hadir di acara magrib mengaji tersebut Dirut Perumda Pelalawan T. Efrisyah Putra, Forkopimda Pelalawan, Camat Kuala Kampar Elrasyidi Albi S.Sos, KUA Kecamatan Kuala Kampar Mislan S.Ag, Seketaris Camat T. Radi Guspandiar SE, Kepala Desa Serapung Roki Fitriadi, pengurus Masjid serta jamaah Masjid Ainul Yaqin. (Sur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *