Banjir Rendam Lempuing dan Mesuji, Koramil 402-10/Kayuagung Turun Evakuasi Warga

0 0
Read Time:1 Minute, 31 Second

OGAN KOMERING ILIR, RBO — Banjir melanda wilayah Kecamatan Lempuing dan Kecamatan Mesuji, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), akibat tingginya intensitas hujan yang mengguyur kawasan tersebut dalam beberapa hari terakhir. Luapan air sungai menggenangi sejumlah permukiman warga serta jalur transportasi, sehingga mengganggu aktivitas masyarakat.

Menanggapi kondisi tersebut, Koramil 402-10/Kayuagung bergerak cepat dengan menerjunkan personel ke lokasi terdampak banjir. Kehadiran aparat TNI bertujuan untuk membantu warga, melakukan pemantauan kondisi wilayah, serta mengantisipasi kemungkinan terjadinya banjir susulan.

Salah satu aksi nyata di lapangan dilakukan di Desa Sukapulih, di mana sejumlah warga terjebak di dalam rumah akibat ketinggian air yang terus meningkat. Babinsa Koramil 402-10/Kayuagung, Sertu Sriyono, secara langsung melakukan evakuasi warga dengan penuh kewaspadaan demi keselamatan korban.

Selain evakuasi, Babinsa juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak beraktivitas di kawasan rawan banjir yang telah ditetapkan sebagai zona merah. Warga diminta untuk mematuhi arahan pemerintah daerah dan mengungsi ke tenda-tenda yang telah disediakan guna menghindari risiko bencana lanjutan.

Dalam proses evakuasi tersebut, Sertu Sriyono tidak bekerja sendiri. Ia dibantu oleh personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten OKI serta masyarakat setempat. Berkat kerja sama yang solid, seluruh warga yang terdampak berhasil dievakuasi dengan selamat.

Sementara itu, Komandan Kodim 0402/OKI, Letkol Inf Gunawan Wibisono, S.H., menegaskan bahwa TNI bersama instansi terkait siap memberikan bantuan penuh dalam penanganan bencana banjir. Mulai dari evakuasi warga, pengamanan wilayah, hingga pendistribusian bantuan logistik kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Keselamatan warga adalah prioritas utama. Kami akan terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh pihak terkait dalam penanganan bencana ini,” ujar Dandim.

Ia juga menambahkan bahwa Kodim 0402/OKI siap mendukung proses pemulihan pascabencana agar kehidupan masyarakat dapat kembali normal.

“Kehadiran TNI di lapangan adalah untuk memastikan masyarakat terdampak mendapatkan perhatian dan bantuan yang dibutuhkan. TNI akan selalu siap membantu pemerintah daerah dan masyarakat dalam situasi darurat,” tegasnya. (Nov)

About Post Author

redi setiawan

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *