Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir Lantik Kepala Desa Hasi PAW 4 Orang dan 1 Orang Penjabat

0 0
Read Time:1 Minute, 6 Second

Sumedang, RBO – Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir resmi melantik lima Kepala Desa, terdiri dari empat hasil Pergantian Antar Waktu (PAW) dan satu Penjabat ( Pj) Kepala Desa, dalam prosesi khidmat di Gazebo Kantor Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS), Senin (29/12/25).

Adapun kepala Desa yang dilantik hasil PAW dan satu Penjabat ( Pj) yang dilantik yakni :

‎1.Gunawan Sumitro (Desa Ranggasari, Kecamatan Surian).

‎2. Warya Supriatna (Desa Kamal, Kecamatan Tanjungmedar).

‎3. Dede Andri Nurjaman (Desa Conggeang Wetan, Kecamatan Conggeang).

‎4. Suryatna (Desa Ganeas, Kecamatan Ganeas).

‎5. Azis Saepudin, (Pj. Desa Cikoneng, Kecamatam Ganeas).

‎Azis Saepudin , yang sebelumnya menjabat Kasi Trantib Kecamatan Ganeas, kini dilantik sebagai Penjabat Kepala Desa Cikoneng.

‎Bupati Dony dalam sambutannya yang mengapresiasi seluruh pihak yang telah menyukseskan Pilkades PAW sehingga berjalan aman dan kondusif. Ia menegaskan bahwa partisipasi masyarakat merupakan fondasi penting demokrasi di tingkat desa.

‎Bupati juga mengingatkan para kepala desa bahwa jabatan yang diemban adalah amanah besar yang akan dinilai langsung oleh masyarakat.

Menurutnya, kepemimpinan desa harus berorientasi pada pelayanan, penyelesaian persoalan warga, pembangunan desa, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

‎“Luruskan niat, karena kepemimpinan adalah ibadah. Jalankan tugas dengan komitmen, kejujuran, dan integritas. Jabatan harus menjadi berkah, bukan musibah,” tegasnya.

‎Pelantikan ini diharapkan menjadi langkah awal terwujudnya pemerintahan desa yang lebih solid, transparan, dan berpihak kepada kepentingan masyarakat.

Pelantikan turut dihadiri kepala Dinas Widodo dan kepala OPD lainnya. (Nbbn)

About Post Author

redi setiawan

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *