
Wakil Bupati Sumedang Fajar Tinjau Ruas Jalan Darmaraja-Cibugel
Sumedang, RBO – Untuk memastikan perbaikan infrastruktur jalan berjalan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, Wakil Bupati Sumedang Fajar Aldila meninjau Ruas Jalan Darmaraja – Cibugel, Selasa (11/3/2025).
Ruas jalan tersebut menjadi akses penting bagi mobilitas warga baik untuk angkutan orang maupun hasil pertanian.
Dalam kunjungannya, Wabup Fajar Aldila menegaskan bahwa pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang akan memprioritaskan perbaikan infrastruktur jalan di jalur tersebut.
Selain itu, perbaikan saluran irigasi juga menjadi perhatian khusus agar aktivitas pertanian di wilayah tersebut dapat berjalan dengan baik.
“Kami akan fokus memperbaiki ruas jalan ini agar masyarakat dapat beraktivitas dengan lancar. Saluran irigasi juga perlu diperbaiki supaya tidak mengganggu lahan pertanian yang menjadi sumber penghidupan masyarakat,” ujar Wabup Fajar.
Sementara itu, Kepala UPTD Dinas PUTR Wilayah Darmaraja Cibugel, Ferdiansyah, mengungkapkan bahwa panjang total ruas jalan yang akan ditangani mencapai panjang 11,250 Kilometer dengan lebar jalan 3,50 meter.
Anggaran yang dialokasikan pada tahun 2025 sebesar Rp. 500 juta hanya mampu menangani sepanjang 500 meter pada segmen kritis.
“Titik penanganan akan difokuskan pada STA. 3+750 s.d 4+250 (Segmen Cimuja). Kami berharap anggaran ini bisa dimanfaatkan dengan baik agar perbaikan di segmen prioritas ini dapat terselesaikan dengan optimal,” kata Ferdiansyah. (Nbbn)
About Post Author
redi setiawan
More Stories
Asisten II Fakhrizal Adakan Rapat Persiapan Operasi Pasar Murah
Pelalawan, RBO - Menindaklanjuti hasil High Meeting Level TPID se-Provinsi Riau, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Fakhrizal, memimpin rapat...
Wabup Tanjab Barat Hadiri Acara Kick of Meting (Bio-CF-ISFL) di Jambi TA 2025
Jambi, RBO - Mewakili Bupati, Wakil Bupati Tanjab Barat, Dr. H. Katamso SA, SE, ME, menghadiri acara Kick Of Meeting...
Dandim 0402/OKI Hadiri Rapat Evaluasi Brigade Pangan dan Optimasi Lahan
KAYUAGUNG, RBO - Komandan Distrik Militer (Dandim) 0402/OKI, Letkol Inf Yontri Bhakti, S.H., M.H., menghadiri rapat evaluasi yang membahas kinerja Brigade...
LSM KPK RI DPC Kab Tanjab Barat Laporkan PT. Jadeston Energy Pte.Ltd, dan Pemilik Tambang
Tanjabbar, RBO - Diduga PT. Jedestone Energi (Lemang) Pte.Ltd, Kelurahan Mekar Jaya (Parit Lapis) Kecamatan Betara, Kabupaten Tanjab Barat, di...
Wabup Husni Tamrin Ikuti High Level Meeting TPID Se-Provinsi Riau Jelang Hari Raya IDul Fitri 1446 H
Pelalawan, RBO - Wakil Bupati Pelalawan Husni Tamrin ikuti rapat koordinasi tingkat tinggi (high level meeting) Tim Pengendalian Inflasi Daerah...
Panen Padi bersama Bulog Sumedang dan Petani Unggulan
Sumedang, RBO - Bertempat di Kelompok Tani Maju Seluas 396 Ha Desa Gudangwangi Kecamatan Ujungjaya Kabupaten Sumedang telah dilaksanakan Panen...
Average Rating