Sosok Kades Ranji Kulon, Figur Bapak Pembangunan Desa

MAJALENGKA, RBO – Figur pemimpin wilayah, terutama Kepala Desa (Kades) harus memenuhi aspek kapabilitas, acceptabilitas dan integritas.

Selain itu, sosok leadership juga harus diberengi kreatif dan inovatif membangun dalam memajukan desanya demi kesejahteraan masyarakatnya.

Seperti sosok Kepala Desa Ranji Kulon, Kecamatan Kasokandel, Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat, Tomi Susanto.

Pria yang dikenal bersahaja, familiar dan visioner ini terus membangun desa bersama dengan perangkatnya, mitra desa dan stakeholder serta masyarakat dalam membangun dan memajukan Desa Ranji Kulon yang lebih baik dan menyejahterakan masyarakat.

Siginifikansi perkembangan Desa Ranji Kulon sudah kontras terlihat, melalui pembangunan desa di segala bidang dengan mengedepankan kearifan lokal melalui musyawarah desa (Musdes) yang sudah disepakati bersama.

Deretan pembangunan dibawah kepemimpinan Kades Ranji Kulon

Semua pihak solid dan gencar menggarap pekerjaan pembangunan desa mulai dari pembangunan ,TPT kompyang, drainase, infrastruktur, sarana ibadah dan pendidikan.

Kades Tomi Susanto mengatakan, untuk tahun 2022 sejumlah pembangunan yang dibangun sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan untuk menopang kehidupan di desanya.

“Adapun pekerjaan tersebut melibatkan seluruh aparatur desa yang terdiri dari TPK, kaur pembangunan, LPM, BPD, serta Babin Kantibmas dan pihak Pemerintah dari Kecamatan Kasokandel,” terang Tomi Susanto.

Kades ingin, pembangunan melalui  Dana Desa (DD) tersebut tepat sasaran yang diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat desa, khususnya Desa Ranji Kulon Kecamatan Kasokandel.

Kades Tomi Susanto dan seluruh aparatur desa mengucapkan terimakasih kepada Presiden Republik Indonesia, Gubernur Provinsi Jawa Barat, Bupati Kabupaten Majalengka atas bantuan melalui program ADD, DD dan IP yang sangat bermanfaat untuk insfastruktur pembangunan di Desa Ranji Kulon ini,.

“Harapan kami semua untuk kedepannya akan memajukan insfastruktur pembangunan kususnya di Desa Ranji Kulon akan lebih maju dari sebelumnya,” pungkas Tomi Susanto (M. Yahya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *