BANTAENG, RB.Online – Kepala Rutan Kelas II Bantaeng Ince M Rizal menggelar bincang santai dengan sejumlah wartawan yang berlangsung di teras Rutan Bantaeng jalan Seruni kelurahan Pallantikang Bantaeng, Jum’at (28/08/2021).
Bincang santai yang bernuansa kekeluargaan itu bertajuk” Mereview 1 tahun kepemimpinan Ince di rutan Bantaeng dan dihadiri sejumlah wartawan dari berbagai media cetak dan online beserta staf rutan Bantaeng berjalan khidmat.
Dihadapan sejumlah awak media Ince mengaku, sejak dirinya ditugaskan di Rutan kelas II B Bantaeng 1 tahun lalu yakni 20 Juni 2020, banyak hal yang telah dilakukan, terutama di bidang pelayanan dan penataan fisik.
Didalam rutan kata Ince, telah disiapkan sejumlah fasilitas diantaranya, ruangan yang berbasis anak,nIbu menyusui, ruang laktasi serta klinik dan ini khusus untuk warga binaan dan pegawai Rutan Kelas II B Bantaeng.
“Bukan hanya itu, di Rutan kelas II Bantaeng ini juga ada 2 orang tenaga perawat yang bertugas sebagai jabatan fungsional Tertentu (JFT) yang memberi pelayanan kesehatan terhadap warga binaan,” jelasnya.
Pihaknya terang Ince, memperioritaskan pelayanan berstandar HAM atau berbasis HAM kepada masyarakat, hal ini untuk menjadikan Rutan Bantaeng sebagai Zona Integritas Wilayah menuju bebas Korupsi.
“Dengan penerapan sistim Pelayanan berbasis HAM di Rutan Bantaeng ini, maka hak-hak warga Binaan akan terpenuhi dan juga terbebaskan dari segala bentuk pembayaran dalam pengurusan Administrasi, termasuk juga disiplin pegawai dan keterbukaan informasi publik,” tandasnya (Ali)