Sumedang, RBO – Bhabinkamtibmas Desa Cileles, Polsek Jatinangor, Aipda Cevi Rian R, melaksanakan kegiatan monitoring distribusi bantuan alat Antropometri Kit untuk keperluan Posyandu Desa Cileles, Kecamatan Jatinangor.
Kegiatan ini bertempat di balai Desa Cileles dan dilakukan guna menjaga situasi yang aman dan tertib selama proses penyaluran bantuan, Selasa(1/8/2023)
Dalam upaya mendukung pelayanan kesehatan masyarakat, Pemerintah Daerah bekerja sama dengan Dinas Kesehatan memberikan bantuan alat-alat Antropometri Kit untuk Posyandu di Desa Cileles. Aipda Cevi Rian R, selaku Bhabinkamtibmas.
Turut terlibat dalam pengawasan dan monitoring penyaluran bantuan ini untuk memastikan bantuan tersebut tepat sasaran dan tidak ada unsur penyimpangan ataupun tindakan yang melanggar aturan.
Menurut Aipda Cevi Rian R, bantuan yang didistribusikan tersebut berupa alat-alat yang sangat penting untuk penunjang kegiatan Posyandu di Desa Cileles. Bantuan ini sangat diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi warga masyarakat, terutama untuk para ibu dan anak. Total jumlah alat yang diterima sebanyak 8 pack, namun mengingat Desa Cileles memiliki 10 Posyandu, masih terdapat kekurangan 2 pack alat. Akan tetapi, Aipda Cevi Rian R memastikan bahwa akan ada distribusi susulan untuk mengatasi kekurangan tersebut.
Dalam pelaksanaan distribusi bantuan, berkat pengawasan yang ketat oleh Bhabinkamtibmas, proses penyaluran bantuan berjalan dengan lancar dan tanpa adanya peristiwa yang signifikan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban, terutama di wilayah Desa Cileles, Kecamatan Jatinangor.
Dengan adanya bantuan alat Antropometri Kit ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan kesehatan di Posyandu Desa Cileles sehingga masyarakat dapat memperoleh perawatan dan pelayanan kesehatan yang lebih baik.
“Semoga dengan kerjasama antara pemerintah, aparat kepolisian, dan masyarakat, upaya untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup di wilayah ini dapat terwujud dengan baik,” tandasnya. (Nababan)