Mewakili Bupati Asisten II Ikuti Upacara Pelepasan Peserta Jambore Karhutla Riau Tahun 2025
Pelalawan, RBO – Pemerintah Kabupaten Pelalawan menunjukkan dukungan penuh terhadap upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan dengan menghadiri langsung upacara pelepasan peserta Jambore Karhutla Riau Tahun 2025.
Kontingen dari Cabang Pelalawan dilepas secara resmi dalam upacara yang berlangsung di halaman Mapolres Pelalawan pada Kamis pagi (24/04/2025).
Acara ini dihadiri Asisten II Setda Pelalawan, Fakhrizal mewakili Bupati Pelalawan, serta unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Pelalawan. Upacara pelepasan dipimpin langsung oleh Wakapolres Pelalawan, Kompol Asep Rahmat.
Sebanyak 40 peserta dari Pelalawan diberangkatkan untuk mengikuti Jambore Karhutla yang akan dilaksanakan di Bumi Perkemahan Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Syarif Hasyim, Kabupaten Siak. Para peserta juga didampingi oleh satu orang pendamping dari jajaran Polres Pelalawan.
Dalam amanatnya, Kompol Asep Rahmat menyampaikan pesan penting kepada seluruh peserta untuk menjaga nama baik daerah serta menaati semua aturan selama kegiatan berlangsung.
“Pesan dari kami untuk adik-adik, dalam pelaksanaan kegiatan tetap menjaga kehormatan dari Kabupaten Pelalawan karena adik-adiklah yang terpilih menjadi peserta Jambore. Tolong patuhi semua aturan yang telah disampaikan oleh para Pembina ataupun Pendamping, baik dari Kuartir Cabang maupun dari Polri.” tegas Kompol Asep.
Lebih lanjut, ia menekankan bahwa meskipun kegiatan berlangsung dalam waktu yang singkat, manfaat yang diperoleh akan sangat berharga.
“Ambil ilmunya, ambil pengalamannya. Ke depan, ilmu dan pengalaman tersebut pasti akan bermanfaat buat adik-adik semua.” tambahnya.
Mengakhiri sambutannya, Kompol Asep mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan selama kegiatan dan mengimbau peserta untuk segera melapor kepada pendamping jika mengalami kendala di lapangan.
Kehadiran Pemerintah Daerah melalui Asisten II serta dukungan dari jajaran Forkopimda menunjukkan komitmen bersama dalam membina generasi muda yang peduli terhadap lingkungan serta mampu menjadi agen perubahan dalam pencegahan Karhutla di Provinsi Riau. (Sur)