SUMEDANG, RB.Online – Dalam Rangka menjelang HUT Bhayangkara ke 75 tepatnya 1 Juli mendatang, Polres Sumedang melaksanakan Donor Darah di Polres Sumedang Aula Wicaksana,. Kamis (24/06/2021).
Acara ini dimulai jam 08.00 wib sampai dengan jam 12.00 wib, setiap pendonor darah selalu menerapkan protokol kesehatan secara ketat, agar tidak ada penambahan klaster baru.
Kapolres Sumedang AKBP. Eko Prasetyo Robbyanto, menjelaskan, sekitar 130 personel ikuti kegiatan donor darah, dalam rangka mengakomodir permintaan PMI Sumedang atas kekurangan stok darah selama masa pandemi.
Kapolres mengimbau warga untuk medonorkan darahnya dan jangan takut tertular di PMI Sumedang, karena sudah mengikuti protokol kesehatan.
Kapolres menjelaskan, untuk masyarakat Sumedang dimana pun berada, saat ini Kepolisian Polda Jawa Barat akan melaksanakan vaksin massal. Begitu juga di Kabupaten Sumedang, tidak ketinggalan akan melaksanakan vaksin massal di setiap Polsek atau Puskesmas.
“Vaksin Massal ini tentu kerjasama Dinas Kesehatan dan pelaksanan vaksin pun nanti adalah orang-orang tenaga spesial yang disiapkan Pemerintah, bagi warga atau orang tua yang sudah lansia agar dibawa dan divaksin,” terang Kapolres.
“Saat ini, Babinkamtibmas sosialisasi pada masyarakat agar divaksin untuk menambah imun tubuh kita masing-masing, sekaligus memantau memutus mata ranta penyebaran Virus covid-19,,” tutupnya. (Riks).