Lagi, Pemdes Cisaat Kec Cirurug Bagikan BLT-DD tahap III

https://www.profitablecpmrate.com/ki4sf672yj?key=11d19e0ce7111b57c69b1b76cd2593c6

SUKABUMI, RB.Online – Bertempat di Aula Desa Cisaat Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi, kembali diselenggarakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap III untuk bulan Maret.

Kepala Desa Cisaat Nanak SUKRON mengatakan, jumlah warga yang menerima bantuan sosial adalah 178 kepala keluarga penerima manfaat (KPM) dengan nominal Rp 300.000.

Ia meminta, penerima manfaat menggunakan bantuan dengan bijaksana untuk memenuhi kebutuhan pokok (sembako), bukan untuk yang tidak penting.

“Kita tidak tahu kapan berakhir pandemi Covid-19 ini. Taati protokol kesehatan dan pencegahannya yang telah ditentukan pemerintah,” tegasnya, Jum’at (28/05/2021)

Dalam pantauan RB.Online, pembagian BLT DD sangat memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) seperti disediakannya hand sanitizer, pengecekan suhu.

Selain itu, kursi untuk penerima bantuan dipasang dengan jarak kursi satu dengan yang lain kurang lebih satu meter dan wajib menggunakan masker.

“Kami mengimbau kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan selama proses pembagian bantuan dan mengimbau agar selalu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan,” tandasnya. (Yogi Ramlan)

Related posts

Leave a Comment