SUMEDANG, RB.Online – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Sumedang kembali melakukan jemput bola untuk melayani kebutuhan administrasi kependudukan (Adminduk) bagi masyarakat, kali ini yang disasar adalah para siswa berkebutuhan khusus di SLB Negeri Pembina B Cimalaka.
Plt Kepala Disdukcapil Kabupaten Sumedang Budi Rahman ketika disambangi diruang kerjanya, Jumat (20/05) mengatakan, pihaknya bersama SLB se-Kabupaten Sumedang melakukan kerjasama untuk gerakan secara khusus penyandang disabilitas, melakukan pendataan, perekaman, dan penerbitan Dokumen Kependudukan yaitu (E-KTP, KK, dan AKTA Kelahiran).
Dijelaskan Budi, kegiatan merupakan suatu program dari Dirjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri yang dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia dan untuk di Kabupaten Sumedang sendiri dilaksanakan di SLB Cimalaka.
Adapun untuk kegiatan hari ini, sebanyak 334 orang penyandang disabilitas melakukan dokumen Administrasi kependudukan, yang mana kegiatannya akan dilaksanakan selama 2 Hari dari tanggal ( 18-19 Mei 2022).
“Alhamdulillah, tadi pa Bupati Sumedang hadir dan secara simbolis memberikan dokumen administrasi kependudukan yang sudah jadi ke penyandang disabilitas,” ungkap Budi.
Adapun, jika target dua hari belum terpenuhi, layanan akan tetap dibuka di Kantor Disdukcapil dengan tetap memberikan layanan secara khusus bagi para siswa SLB se-Kabupaten Sumedang.
Selain perekaman KTP, kami juga memberikan layanan pembuatan kartu keluarga dan akta kelahiran,” ungkap Budi.
Ditempat sama, Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir yang meninjau kegiatan tersebut secara simbolis dan memberikan hasil cetak KTP elektronik kepada sejumlah siswa berkebutuhan khusus.
“Hari ini dilaksanakan Aksi Masif Pelayanan Adminduk Terpadu dan Inklusif atau Simpati. Pemkab Sumedang hadir memberikan pelayanan jemput bola kepada seluruh masyarakat termasuk yang berkebutuhan khusus,” ujar dia.
Metode jemput bola ini lanjut Bupati, sebagai wujud pelayanan yang sama dari pemerintah kepada seluruh masyarakat termasuk yang berkebutuhan khusus.
“Sekarang kami datang ke sini memberikan dokumen kependudukan mulai dari KTP, Akta Kelahiran, Kartu Identitas Anak, Kartu Keluarga dan lain sebagainya. Ini sebagai wujud bahwa kita memberikan pelayanan yang sama kepada masyarakat,” tandas Dony. (Riks)