Kesbangpol Kab Takalar Gelar Pelatihan, Wujudkan Sinergitas dengan Ormas dan Insan Pers

MAKASSAR, RB.Online – Kesbangpol Kabupaten Takalar gelar pembinaan, pemberdayaan ormas dan insan pers, yang dilaksanakan di ruang aula Hotel Yasmin Jampea.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Sekertaris daerah (sekda) Takalar Hasbi Bantang, pada hari Rabu 24 sampai 26 Nopember 2021.

Kegiatan dihadiri lembaga ormas, LSM dan beberapa media yang Hadir pada kegiatan ini kurang lebih 70 orang. Dengan berbagai media ormas dan LSM se-kabupaten Takalar.

Kesbangpol Gelar Pelatihan, Wujudkan Sinergitas dengan Ormas dan Insan Pers

Dalam sambutan Sekda mengatakan, bahwa baru kali ini dilakukan kegiatan pengembangan kompetensi dan SDM ormas maupun insan pers se-kabupaten Takalar.

“Begitu pentingnya pengembangan kompetensi SDM dalam bentuk pelatihan dan setelahnya diharuskan mendapat sertifikat atau piagam sebagai bukti bahwa pernah pelatihan kompetensi,” ucapnya.

Sekda juga berterima kasih kepada ormas, LSM dan media atas sinegritasnya kepada pemerintah daerah kabupaten Takalar.

Sementara itu, Jamaluddin Hasan selaku Kepala Kesbangpol kabupaten Takalar menyebut, kegiatan ini bertujuan untuk peningkatan sumber daya manusia di bidang jurnalistik dan LSM.

“Begitu pentingnya kegiatan ini untuk tujuan profesional dan proporsional dibidang masing masing,” pungkasnya.  (Arsyad Sijaya).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *