Sumedang, RBO – Dalam rangka mendorong semangat kebersihan, kesehatan, dan kesiapsiagaan di tingkat masyarakat, Kegiatan tersebut dilaksnakan oleh Kapolsek Tanjungmedar Iptu Hajid Abdulah, SH, Kepala Desa Kertamukti beserta aparatur desa kertamukti, Bripka Yuyun Yuwana Bhabinkamtibmas desa Kamal, Babinsa Desa kertamukti Serda Cecep, warga masyarakat desa kertamukti, aparatur pemerintahan desa kertamukti aktif terlibat dalam kegiatan penyerahan hadiah lomba antar RT di Desa Kertamukti, Kecamatan Tanjungmedar, Kabupaten Sumedang. Selasa (05/12/2023).
Berdasarkan arahan dan petunjuk Kapolres Sumedang AKBP INDRA SETIAWAN, S H., S.I.K., dan Wakapolres Sumedang Kompol MEILAWATY, S.H., S.I.K., M.M, Kapolsek Tanjungmedar Iptu Hajid Abdulah, SH aktif terlibat dalam kegiatan penyerahan hadiah lomba antar RT di Desa Kertamukti, Kecamatan Tanjungmedar, Kabupaten Sumedang.
Iptu Hajid Abdulah menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga lingkungan yang bersih, sehat, dan siap menghadapi berbagai situasi. Melalui lomba tersebut, masyarakat diajak untuk bersaing secara sehat dalam meningkatkan kualitas kehidupan di lingkungan mereka.
Penyerahan hadiah oleh Kapolsek Tanjungmedar ini menjadi momen yang penuh kebahagiaan dan motivasi bagi para pemenang lomba. Iptu Hajid Abdulah berharap kegiatan semacam ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan, serta meningkatkan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai kondisi, termasuk dalam situasi darurat.
Dengan keterlibatan langsung Kapolsek Tanjungmedar, kegiatan ini tidak hanya memberikan apresiasi kepada para pemenang lomba, tetapi juga memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, bersih, dan sehat di Kabupaten Sumedang. (Nbbn)