Kapolsek Jatinangor Pimpin Pengamanan Kegiatan Kirab Pemilu Tahun 2024 di wilayah Kecamatan Jatinangor
SUMEDANG, RBO – Polsek Jatinangor, Polres Sumedang, Polda Jabar, demi terciptanya keamanan dan kelancaran Lalulintas, Polsek Jatinangor lakukan pengawalan dan pengamanan kegiatan Kirab dan Sosialisasi Pemilu serentak Tahun 2024 Dapil 5 (lima) kec jatinangor Kab. Sumedang dengan tema “Pemilu Sarana Integrasi Bangsa”.
Rombongan Konvoi Kirab ini membawa bendera Partai Politik Peserta Pemilu tahun 2024, setelah berkeliling di beberapa wilayah Kecamatan Jatinangor hari ini dari Pihak KPUD Sumedang menerima kirab Pemilu berlokasi di Rest area Goa Lawah yang dihadiri Oleh Sdr. Ogi Ahmad Fauzi, S.H., M.H. KPU Kab. Sumedang, Sdr. Yayat Ruhiyatna, S.Sos Ketua PPK Kec. Jatinangor, Ketua PPK Kec. Cimanggung, Sdr. Satia Santana Ketua Panwaslu Kec. Jatinangor, Ketua Panwaslu Kec. Cimanggung, Anggota PPK Wilayah Dapil V, Anggota PPS Wilayah Dapil V, Para Kepala Desa Se-Kecamatan Jatinangor, Perwakilan Partai dan Tamu Undangan.
Kegiatan Pengamanan Kirab ini di Pimpin oleh Kapolsek Jatinangor Kompol Rogers Thomas, S.H. dengan penguatan personil 15 Personil Polsek Jatinangor, 2 Personil Koramil Jatinangor dan 3 Personil Pol-Pp Jatinangor.
Kapolsek Jatinangor KOMPOL Rogers Thomas,.SH., menyampaikan dalam setiap agenda kegiatan yang dihadiri banyak masyarakat, kehadiran Polri dalam hal ini Polres Klungkung dan Polsek Jajaran dalam rangka menjaga harkamtibmas.
“Selain harkamtibmas, kegiatan ini juga untuk menjaga kamseltibcarlantas pada rute jalan yang akan dilewati rombongan kirab,” ujarnya.
Pengamanan dan pengaturan lalin tersebut merupakan bentuk dukungan terhadap rangkaian kegiatan menyambut Pemilu serentak dimana Kepolisian merupakan leading sektor dalam pengamanan. Imbuhnya.
“Pengamanan dan Pengawalan yang dilaksanakan Polsek Jatinangor ini adalah merupakan bentuk kesiapan Polri menjelang pemilu 2024, dengan hadirnya aparat Kepolisian di jalanan dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para pengguna jalan lainnya”, tandas Kompol Rogers Thomas. (Nbbn)