Jalan Pelabuhan Roro Rusak Parah Masyarakat Minta Segera Diperbaiki

TANJABBAR, RBO – Jalan Lintas menuju menuju pelabuhan Roro Kuala Tungkal, di Desa Tungkal 1 , Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, mengalami rusak berat.

Hal demikian, para pengguna jalan dan warga sekitar menguluhkan rusaknya jalan tersebut. Dan meminta pihak Pemerintah Daerah (Pemda) untuk segera megambil tindakan untuk memperbaiki jalan itu.

Daus (56), salah seorang pengguna jalan mengatakan, ia setiap hari harus melintasi jalan tersebut. Bahkan Daus harus berhati-hati.

“Karena, selain dipenuhi dengan genangan air dan lobang yang besar, jalan pun juga licin untuk dilalui,” ucap Daus, kepada Media Reformasi Bangsa.co.id Kamis (23/2/2023).

Daus menyebutkan, sejak dalam empat bulan terakhir ini, hingga sekarang belum ada juga ada perbaikan.

“Hampir tiap hari kami lewat, tapi sampai saat ini belum ada perhatian dari Pemda,” ujar Daus.

Daus berharap,kepada Pemda ataupun Instansi terkait seperti ‘Dinas PUPR Tanjab Barat’ untuk segera mengambil tindakan memperbaiki jalan lintas menuju Pelabuhan Roro.

“Kerena, jalan lintas ini juga sering dilalui mobil Dump Truck barang untuk menyeberang menggunakan kapal Roro menuju Batam,” sebutnya.

“Ya, minimal jalan tersebut harus di Rigit Beton lah. sebab jika masih diaspal, maka kekuatan jalan tidak maksimal. Kemudian jika air pasang, jalan tersebut juga digenangi air banjir rob,” pungkasnya.

Hal yang senada dikatakan warga sekitar, Iksan (47), berharap jalan tersebut segera diperbaiki.

“Karena, Mobilisasi masyarakat atau pengguna jalan cukup tinggi, sehingga harus segera diperbaiki,” tandasnya.

Sementara Kadis PUPR Tanjab Barat Apri Dasman S, ST. MM saat di Konfirmasi lewat Via WhatsApp langsung Respon dan mengatakan Jalan menuju Roro akan segera diperbaiki secepatnya,” tutupnya. (YUS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *