Inspektur Inspektorat Bantaeng Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

0 0
Read Time:1 Minute, 17 Second
https://www.profitablecpmrate.com/ki4sf672yj?key=11d19e0ce7111b57c69b1b76cd2593c6

BANTAENG, RBO – Hari Kesadaran Nasional yang di peringati setiap tanggal 17 bulan berjalan, kembali dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Bantaeng di halaman kantor Bupati Bantaeng, Senin (17/7/23).

Kali ini, Inspektur Daerah Kabupaten Bantaeng, DR. M. Rivai Nur SH. M.Si. CGCAE bertindak selaku Inspektur Upacara dan dihadiri langsung Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin, Sekretaris Daerah Bantaeng, Abdul Wahab, para Asisten serta para Kepala OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Bantaeng.

Dalam kesempatan itu, Inspektur Upacara membacakan sambutan Bupati Bantaeng dengan menegaskan bahwa KORPRI harus senantiasa bergerak bersama komponen masyarakat lainnya dan konsisten dalam mewujudkan cita-cita bangsa.

“Ada tiga peran utama yang harus kita jalankan yaitu sebagai abdi negara, abdi masyarakat dan abdi pemerintah. Maka dari itu, momentum ini diharapkan tidak hanya menjadi rutinitas semata tetapi menjadi momen bagi kita untuk memotivasi diri dalam meningkatkan semangat bekerja dan mengabdi”, ungkap Inspektur M. Rivai dalam sambutannya.

Lebih lanjut kata Inspektur, ASN juga diharapkan dapat terus mengembangkan tupoksi dengan baik agar Aparatur dapat bekerja dengan baik sehingga mampu memenuhi harapan masyarakat.

“Momentum ini mari kita jadikan kesempatan untuk melakukan perubahan paradigma, meninggalkan kebiasaan buruk dalam bekerja, serta mampu menyatukan pola pikir dan tindakan, meningkatkan kesadaran dalam bekerja lebih baik”, kata DR. Muhammad Rivai.

Tak lupa Inspektur Daerah juga menyampaikan informasi terkait tupoksi dan kewenangan Kab. Bantaeng yang bermuara pada apa yang telah kita lakukan untuk mempertahankan kebaikan ini.

“Seperti beberapa tugas pokok Aparatur Pengawas Intern Pemerintah guna meningkatkan kinerja dan mendayagunakan para ASN dalam melaksanakan tugas-tugas umum pemerintahan dan pembangunan menuju terwujudnya pemerintahan yang baik dan bersih”, jelas Inspektur. (Ali)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *