IKPM OKI Yogyakarta Peduli, Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di OKI
OKI, RBO — Melalui program IKPM Peduli, Ikatan Keluarga Pelajar Mahasiswa (IKPM) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Yogyakarta menggalang dana untuk membantu warga yang terdampak banjir di Kabupaten OKI, Sumatera Selatan.
Ketua IKPM OKI Yogyakarta, M. Rahman Aria Pratama, mengatakan bantuan tersebut merupakan hasil penggalangan dana yang dilakukan oleh para pelajar dan mahasiswa OKI yang sedang menempuh pendidikan di Yogyakarta.
“Alhamdulillah, kami mewakili teman-teman pelajar dan mahasiswa OKI di Yogyakarta telah menyalurkan bantuan berupa beras dan mi instan untuk masyarakat yang terdampak banjir di Kabupaten OKI. Hasil penggalangan dana ini memang tidak terlalu banyak, tetapi insyaallah cukup dan bermanfaat,” ujar Rahman.
Ia menjelaskan, penggalangan dana dilakukan dengan turun langsung ke jalan-jalan di Kota Yogyakarta bersama rekan-rekan mahasiswa.
“Bantuan ini mungkin tidak besar jika dinilai dari jumlahnya, namun ini adalah bentuk kepedulian kami sebagai pelajar dan mahasiswa asal OKI yang sedang menuntut ilmu di Yogyakarta,” tambahnya.
Lebih lanjut, Rahman menyampaikan bahwa bantuan tersebut telah disalurkan melalui Dinas Sosial Kabupaten OKI pada Kamis (29/1/2026) dan diterima langsung oleh Bidang Penanganan Bencana Dinas Sosial Kabupaten OKI.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga yang menerima dan sedikit meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir,” ucapnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Penanganan Bencana Dinas Sosial Kabupaten OKI, Heriansyah, SE, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kepedulian para mahasiswa.
“Kami atas nama masyarakat Kabupaten Ogan Komering Ilir mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada adik-adik Ikatan Keluarga Pelajar Mahasiswa (IKPM) OKI Yogyakarta atas bantuan yang telah diberikan kepada korban terdampak banjir,” kata Heriansyah.
Ia memastikan bantuan tersebut akan segera disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Bantuan ini akan kami distribusikan kepada warga yang terdampak banjir di Kabupaten OKI. Semoga menjadi amal kebaikan bagi para mahasiswa,” pungkasnya. (Nov)
