Sumedang, RBO – Dengan semangat sinergi TNI/Polri, Kapolsek Tanjungmedar Iptu Hajid Abdulah, SH bersama Forkopimcam terjalin komunikasi baik dan bekerja bersama-sama dalam kegiatan yang diadakan di wilayah Kecamatan Tanjungmedar. Rabu (06/03/2024).
Berdasarkan arahan dan petunjuk Kapolres Sumedang AKBP.Joko Dwi Harsono S.I.K., M.Hum dan Wakapolres Sumedang Kompol MEILAWATY, S.H., S.I.K., M.M.,
Kegiatan Penanaman pohon di blok carik dusun sukatamu desa jingkang dihadiri Danramil 1003/Tanjungkerta,Kapolsek Tanjungmedar,Korluh PK CDKW – IX Kabupaten Sumedang,Kepala Desa Jingkang,Anggota Koramil 1003/Tanjungkerta Tanjungmedar ,Anggota Polsek Tanjungmedar beserta warga Masyarakat.
Adapun luas lahan dan jenis pohon yang ditanam Luas lahan = 0,5 Ha, Pohon Gamelina = 250 Pohon, Kolaborasi ini menjadi pilar penting dalam terlaksananya kegiatan penanaman pohon dalam rangka penghijauan adalah wujud dan bukti kepedulian TNI dan polri terhadap lingkungan yang bertujuan untuk melestarikan alam.
Terlaksananya kegiatan penanaman pohon adalah sebagai upaya dalam menjaga kelestarian dan keseimbangan alam sekaligus mengantisipasi dan mencegah ancaman bencana alam.
Tersampaikanya himbauan kepada masyarakat penanaman pohon agar dijaga dan dirawat oleh seluruh lapisan masyarakat serta pihak terkait lainya guna untuk memulihkan dan meningkatkan kondisi lahan agar dapat berfungsi dengan baik sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat. (Nbbn)