Dua Lokal RKB Rusak Parah, Kepala SDN Cicalobak Harapkan Bantuan Rehabilitasi
Sukabumi, RBO – Pemerintah pusat tak henti menggelontorkan dana untuk sarana prasarana dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan.
Namun ditengah derasnya bantuan tersebut masih ada saja sekolah yang kondisi ruang kelas belajar
Salah satunya SDN Cicalobak yang terletak di Desa Sukajaya Kecamatan Pabuaran Kabupaten Sukabumi provinsi Jawa Barat yang mengeluhkan minim RKB.
Kepala SDN Cicalobak Endang,.S.Pd mengatakan, selama ini pihak sekolah memang kekurangan Ruang Kelas Belajar lantaran dua lokal mengalami rusak parah.
Tentunya dengan kondisi seperti itu cukup menganggu kenyamanan peserta didik berikut guru pengajar, karena atap plafon bolong sehingga dikhawatirkan akan jatuh menimpa ketika berlangsung kegiatan belajar.
“SDN Cicalobak saat ini memiliki enam lokal RKB, namun dua lokal sudah rusak parah. Kami berharap dalam hal ini Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi agar bisa merealisasikan rehabilitasi ruang kelas yang rusak,” harap Endang.
Sebagai informasi, SDN Cicalobak memiliki 7 PNS tenaga pengajar, 1 PPPK dan 5 honorer dengan jumlah siswa 145 orang. (A. Hidayat).