Diduga Selewengkan Anggaran, Oknum Kades Dukuh Ngumpet Didatangi Wartawan

Subang, RBO – Sikap tidak pantas dipertontonkan Ade selaku Kepala Desa Dukuh Kecamatan Ciasem Kabupaten Subang Provinsi Jawa Barat.

Entah apa motifnya, oknum Kepala Desa ini malah ngumpet kerumah orang lain ketika didatangi awak media untuk meminta klarifikasi terkait dugaan penyelewengan Dana Desa tahap II tahun 2023.

Atas tindakan tidak kooperatif, malah seakan alergi terhadap wartawan, sinyalemen penyelewengan anggaran malah menjadi kuat.

Padahal, kewajiban seorang jurnalis untuk terus menggali informasi terkait kabar minor yang menerpa Desa Dukuh agar menghasilkan berita yang berimbang.

Bahkan, saat disambangi kerumahnya, Kepala Desa Ade tidak bergeming untuk menemui wartawan, Rabu 19 Juli lalu.

Tidak hanya itu, seharusnya seorang Kepala Desa harus paham terhadap UU Nomor 14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik (KIP), tidak ada yang harus ditutupi terkait anggaran pemerintah.

Menyoal ini, harus menjadi catatan khusus bagi Bupati Subang, karena jika oknum Kepala Desa ini tidak dibina akan jadi preseden buruk bagi citra Pemerintahan. (Iyus).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *