Camat dan Kapolsek Cicurug Resmikan Pembangunan Pipanisasi dan MCK

https://www.profitablecpmrate.com/ki4sf672yj?key=11d19e0ce7111b57c69b1b76cd2593c6

Kab Sukabumi, RB.co.id – Camat Cicurug, Wawan Gondawan dan Kapolsek Cicurug Kompol Simin A,Wibowo meresmikan bangunan sarana Pipanisasi Dan MCK di Kp.Kebon Limus RT 03 RW 05 Desa Tenjolaya Kecamatan Cicurug.

Tampak di lokasi gunting pita Camat Cicurug, Kapolsek Cicurug Kades Tenjolaya, Babinkamtibmas Desa Tenjolaya RT/RW dan tokoh masarakat setempat.

Masyarakat setempat menggelar syukuran dan gunting pita atas selesainya bangunan sarana MCK (mandi cuci kakus) di RT 03/RW 05 Kp.Kebon Limus, Minggu (01/11/2020).

Mereka akan memanfaatkan sarana MCK tersebut untuk mendukung sanitasi atau kebutuhan sehari-hari.

Babinkamtibimas Brigadir Afif Fakhrudin Desa Tenjolaya mengatakan, pembangunan sarana MCK ini dibiayai swadaya oleh masyarakat dan para relawan.

“Warga masyarakat setempat sudah lama merindukan kehadiran sarana MCK,” kata Brigadir Afif kepada setelah acara gunting pita.

Salah seorang warga setempat menyebut, besarnya dana yang dialokasikan untuk membangun sarana MCK tersebut mencapai Rp 30 juta dan digunakan untuk membuat bangunan sarana MCK, memperdalam sumur, dan membeli toren beserta keran dan pipa di RT 03/ RW 05.Kp. Kebon Limus.

“Alhamdulillah ada swadaya dari masyarakat untuk menyelesaikan pembuatan sarana MCK. Pengerjaannya kami lakukan secara gotong royong. Setelah diresmikan oleh pak Camat dan Kapolsek bangunan ini sudah bisa digunakan untuk MCK,” jelas warga yang minta namanya tak disebutkan.

Amanat dari Camat Cicurug warga harus menjaga kebersihan dan merawat sarana MCK yang baru diresmikan. Adapun, dalam kesempatan tersebut Kapolsek Cicurug Kompol Simin A,Wibowo mengapresiasi pembangunan Pipanisasi dan MCK oleh warga dengan sebaik mungkin sesuai dengan kebutuhan di wilayahnya.

“Kepada warga RT 02 yang kebagian alokasi pembangunan sarana MCK, camat berpesan agar menjaga dan memelihara sarana tersebut,” ucapnya.

Pada bagian lain Kapolsek Cicurug Kompol Simin menyampaikan imbauan kepada warga untuk memperhatikan lingkungan aliran sungai kecil di wilayah RW 05. Guna mencegah banjir, warga harus selalu menjaga kebersihan sungai tersebut.

“Lingkungan harus selalu dijaga, jangan sampai membuang sampah seenaknya ke sungai. Sebab sampah bisa memicu banjir. Tetaplah waspada saat hujan turun,” pungkasnya. (Yogi Ramlan)

Related posts

Leave a Comment