BPBD/MDMC Gelar Simulasi Memperingati HKB 2021 Kabupaten Sumedang
SUMEDANG, RB.Online – Badan Penanggulan Bencana Daerah ( BPBD ) bersama MDC (Muhamadiyah Disaster Management Center) gelar simulasi dalam rangka pertolongan pertama penanganan korban bencana, yang berlokasi di Klinik Aisiyah Lingkungan Kantor Pengurus Daerah Muhamadiyah Sumedang, Jln Prabu Gajah Agung Nomor 15A, Senin (26/4/2021).
Kegiatan ini yang diikuti personil yang terdiri dari Tim Medis dan Tim Evakuasi dari MDMC Sumedang. Hal ini membuat warga sekitar heboh karena keberadaan mobil Rescue dengan suara sirine keras dan dengan membawa korban bencana yang sekujur tubuhnya penuh luka.
Iwan Hermawan sekretaris BPBD mengatakan, simulasi pertolongan pertama penanganan bencana ini, sengaja dilaksanakan untuk memperingati HKB 2021 yang selalu diperingati setiap tanggal 26 April ini.
“Tujuan dilakukannya simulasi tersebut, yaitu sebagai upaya kesiapsiagaan dan untuk mencegah timbulnya korban jiwa jika terjadi bencana di Kabupaten Sumedang,” ujarnya.
Maman Koswara Sekretaris MDMC mengatakan, kegiatan simulasi ini dibantu Personil yang terlibat ada sekitar 10 orang. Dan sengaja ia lakukan simulasi walaupun sederhana, agar para anggota yang terlibat selalu siap menghadapi bencana.
“Sehingga dapat meningkatkan kesadaran, kewaspadaan, dan kesiapsiagaan,” kata pria yang akrab dipanggil Macko itu.
Maman Koswara menambahkan, akan terus berupaya dalam kesiapsiagaan, dan akan terus berperan dalam membantu keselamatan ketika terjadi bencana Alam yang tidak diduga.
“Intinya, Insya Allah kami akan terus konsisten dalam membantu dan terjun langsung dalam penanganan bencana,” pungkasnya. (Riks)