Garut, RBO – Bertempat di Aula Hotel Vila Jayasakti Rancabuaya Desa Purbayani Caringin Kabupaten Garut Jawa Barat Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI) DPC Kabupaten Garut kembali mengadakan Acara Penguatan Keorganisasian yang Kelima atau yang terakhir dari lima Tempat yang sudah ditentukan.
Kegiatan terkahir ini pesertanya Kepala Desa dari sepuluh kecamatan yaitu Caringin.Mekarmukti, Cikelet, Pameungpeuk, Cibalong, Cisompet, Pakenjeng, Bungbulang, Cisewu dan Talegong.
Menurut Ketua Apdesi DPC Garut H.Oban Sobana acara penguatan keorganisasian yang dilaksanakan di Wilayah Garut Selatan ini yang terakhir dari lima tempat yang sudah ditentukan sebelumnya yaitu kegiatan pertama di laksanakan pada(13/122023) bertempat di TPP Desa Cikandang Cikajang.
Kegiatan kedua pada (14/12/2023) bertempat di Desa Cipareuan Cibiuk. Kegiatan ketiga dilaksanakan (18/12/2023) bertempat di Desa Wanasari Wanaraja.
“Kegiatan keempat dilaksanakan (19/12/2023) di Desa Sukalaksana Samarang, jadi ini kegiatan yang terakhir,” katanya.
Oban bersyukur acara penguatan keorganisasian ini dari yang pertama sampai terakhir bisa terlaksana dengan lancar dan mendapat apreasiasi dari para Kepala Desa.
Hal ini dapat dilihat dari kehadiran Kepala Desa di tiap-tiap tempat yang sudah dilaksanakan hampir semua Kepala Desa Hadir Kecuali beberapa orang saja yang Sedang ada kegiatan atau sedang sakit
“Saya meras senang dan bangga dengan animo para kepala Desa yang hampir semua bisa Hadir dalam mengikuti kegiatan,” ucapnya.
Oban berharap acara Penguatan Keorganisasian ini dapat bermanfaat bagi para kepala Desa yang ada di Kabupaten.
“Mudah-mudah dengan adanya Acara Penguatan Keorganisasian ini Para Kepala Desa bisa memperat tali silaturahmi dan bisa bertukar pikiran serta bisa menjalankan roda pemerintahan Desa sesuai dengan aturan yang ada,” pungkasnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Polres Garut yang di wakili oleh Kanit Tipikor Ipar.Inspektorat Garut. Sekdis DPMD Garut Erwin Rianto.Kabid Pemdes DPMD GarutIdad Badrudin.pengurus Apdesi Kabupeten Garut. (Van)