KAB TASIK, RB.Online – Rencana penghapusan unit pelaksana teknis (UPT) TK, SD dan PLS di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kab Tasikmalaya hingga kini masih belum ada kepastian.
Menurut Kasubag Umum dan Kepegawaian Disdikbud kabupaten Tasikmalaya Haris ketika ditemui di kantornya mengatakan, hingga saat ini mengenai penghapusan UPT masih belum ada kepastian.
“Kami sudah berkordinasi dengan bagian organisasi, namun belum ada jawaban pasti, masihmenunggu,” kata Haris saat ditemui diruang kerjanya, Jumat (29/10/2021).
Padahal kata ia, di daerah lain Unit Pelaksana Tehnis (UPT) sudah tidak ada, hanya ada di kabupaten Tasikmalaya saja.
“Itu kan kebijakan pimpinan, mungkin eselon 4 yang ada di lingkungan UPT mau dikemanakan pemetaan ya, itu masih menjadi kendala,” terang Haris.
Selain itu, juga untuk tahun ini UPT tidak mendapatkan anggaran untuk kegiatan operasional, kemungkinan kalau tidak dihapus, tahun depan harus dianggarkan kembali.
“Kita tunggu saja dalam SOTK baru,” singkat Haris.
Sementara itu, salah satu sumber di UPT mengatakan, hingga saat ini belum ada kabar pasti mengenai penghapusan UPT.
“Kami masih menunggu kabar pasti apakah jadi dihapus atau tidak. Kalau kami sih berharap dihapus, karena hingga saat ini menjadi beban berat bagi kami, karena sudah 10 bulan ini tidak ada operasional untuk kegiatan,” paparnya.
Sumber menyebut, walaupun untuk pembayaran rekening listrik ada tiap bulan dari dinas, namun untuk ATK tidak ada, apalagi honorer juga harus dipikirkan.
“Kami berharap ada kejelasan tentang penghapusan UPT ini,” pungkas sumber yang enggan disebutkan namanya. (Sur)