Lurah Sukahati Kukuhkan Ketua RW 12, Dungkung Program Warga BCE dan Siap Pasilitasi
CIBINONG, RBO – Lurah Sukahati Noer Madiya Eka JR. SE hadir langsung dan mengukuhkan Saepul Bahri menjadi Ketua Rukun Warga (RW) 12 perumahan Bumi Cibinong Endah (BCE) Kelurahan Sukahati, Kecamatan Cibinong pada Sabtu 24/1/2026.
Pengukuhan Ketua RW 12 Saepul Bahri yang dilakukan dikantor POS YANDU Garuda dan dihadiri Ketua Rukun Tetangga (RT) kader PKK dan masyarakat.
Noer Madiya Eka JR. SE sebagai Lurah Sukahati menyampaikan harapannya kepada Ketua RW 12 yang baru, supaya bisa berkolaborasi dan bersinergi dalam menata lingkungan agar bisa mewujudkan apa yang menjadi program warga RW 12.
Lebih lanjut dirinya sangat mendukung dan akan membantu memfasilitasi beberapa program RW yang baru, diantaranya perbaikan Drainase, pembangunan turap dan pembuatan taman dilingkungan RW BCE.

Dan program tersebut sudah akan dibawa ke musrembang Kecamatan untuk ditindaklanjuti, walaupun nanti anggarannya belum ada siapa tau ada kebijakan dari Pemerintah Kabupaten Bogor atau ada bantuan dari Bupati untuk merealisasikan pembangunan tersebut, yang pastinya kita akan berusaha menyampaikan niat baik warga masyarakat.
“Saya akan dorong program warga RW 12 perumahan Bumi Cibinong Endah (BCE) pada musrembang Kecamatan, karena untuk drainase, turap dan taman itu ada kewenangan pada Dinas PU dan Dinas Lingkungan Hidup dan memang menjadi tanggung jawab Pemerintah,” ungkapnya.
Namun dirinya tidak lupa berpesan supaya adanya peran masyarakat untuk berkontribusi supaya nantinya ada rasa memiliki apa yang sudah terealisasi, contohnya pihak Kelurahan sudah membangun POSYANDU Garuda dan masyarakat sudah dapat merasakan manfaatnya, tinggal kewajiban warga RW 12 menjaga dan merawat bangunan tersebut.
Terkait permintaan warga untuk bisa berdiskusi dengannya minimal tiga bulan sekali, dirinya sangat siap dan bisa diatur kapan warga mau berdiskusi, “jangankan tiga bulan sekali setiap minggu juga saya siap apalagi untuk kemaslahatan warga,” sebutnya.
Lurah yang memang merakyat ini juga tidak luput dari sasaran ibu – ibu kader PKK untuk bertanya langsung terkait peran mereka didalam melaksanakan POS YANDU, dan Noer Madiya Eka menyampaikan dan mengarahkan para Kader PKK supaya nanti bisa bertanya langsung ke Bidan Kelurahan.
“Supaya Bidan Kelurahan lah yang bisa memberikan arahan maupun status peran para Kader PKK sebagai apa untuk membantu pelaksananya POS YANDU nantinya,” tandasnya. (Tono)
