Bupati Sumedang Dorong OPD Gunakan Produk UMKM Lokal

0 0
Read Time:1 Minute, 12 Second

Sumedang, RBO -Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir mendorong seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumedang untuk memprioritaskan penggunaan produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal dalam setiap kegiatan pemerintahan.

Hal tersebut dituangkan Bupati dalam Surat Himbauan Nomor 7 Tahun 2026 tentang Pemberdayaan dan Penggunaan Produk UMKM yang ditetapkan pada 14 Januari 2026.

Surat itu ditujukan kepada seluruh kepala perangkat daerah, camat, lurah, kepala desa, serta seluruh penyelenggara kegiatan pemerintahan di Kabupaten Sumedang.

Bupati Dony menegaskan, penguatan UMKM harus dimulai dari komitmen pemerintah daerah sendiri melalui kebijakan belanja yang berpihak kepada pelaku usaha lokal.

“Pemerintah harus menjadi contoh. Setiap kegiatan pemerintahan harus memberi manfaat nyata bagi masyarakat, salah satunya dengan menggunakan produk UMKM lokal,” ujar Dony, Senin (19/1/2026).

Ia menjelaskan, penggunaan produk UMKM tidak hanya terbatas pada pengadaan barang dan jasa bernilai kecil, tetapi juga dalam berbagai aktivitas rutin pemerintahan, seperti rapat, sosialisasi, pelatihan, perjalanan dinas, hingga kebutuhan konsumsi, cinderamata, dan perlengkapan kegiatan.

Menurut Dony, selama produk UMKM memenuhi standar kualitas, harga, dan ketersediaan, maka tidak ada alasan bagi perangkat daerah untuk tidak mengutamakannya.

“Ketika belanja pemerintah diarahkan ke UMKM, perputaran ekonomi akan terjadi di daerah. Ini akan memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat,” katanya.

Bupati berharap, kebijakan tersebut dapat mendorong UMKM Sumedang untuk terus berkembang, meningkatkan kualitas produk, serta naik kelas sehingga mampu bersaing di pasar yang lebih luas.

“UMKM kuat, ekonomi daerah akan semakin kokoh. Ini adalah bagian dari ikhtiar bersama membangun Sumedang dari bawah,” tutur Dony. (Nbbn)

About Post Author

redi setiawan

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *