Tahun Pertama, Pemdes Wangunjaya Serahkan Insentif RT/RW dan Linmas
SUKABUMI, RB.Online – Menjelang hari raya Idul Fitri 1442 H, Pemerintah Desa Wangunjaya Kecamatan Ciambar Kabupaten Sukabumi serahkan insentif/honor Ketua RW/RT serta Linmas yang bersumber dari Alokasi Dana Desa (ADD) tahap 1 tepatnya digelar di Aula Kantor Desa Wangunjaya.
Dalam Pembagian tersebut dihadiri langsung Kepala Desa Wangunjaya, Babinmas, Perangkat Desa.
Kepala Desa Wangunjaya Ipin Aripin mengatakan, ada sekitar 63 lembaga yang menerima honor hari ini, diantaranya 22 Orang RT, 7 RW, serta 34 Orang Linmas.
“Alhamdulilah, kegiatannya berjalan lancar tidak ada hambatan,” ungkap Kades Wangunjaya Ipin Aripin, Sabtu (08/05/2021).
Menurutnya, upaya peningkatan kesejahteraan lembaga tersebut tentunya akan terus ditingkatkan, mengingat kinerja mereka yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.
Lantaran itu, pihaknya tidak pernah menunda – nunda pembagian honor apalagi menjelang idul fitri seperti saat ini.
“Setelah anggarannya cair langsung kami bagikan sesuai perencanaan anggaran, apalagi saat ini menjelang lebaran pastinya mereka sangat membutuhkan,” ungkap Ipin.
“Dengan demikian, saya berharap uang insentif tersebut dapat dipergunakan dengan baik untuk memenuhi kecukupan sehari-hari,” tutupnya. (Yogi Ramlan)