Wujud Syukur atas Kelancaran Bertugas, Anggota Polres Tarutung Gelar Donor Darah

0 0
Read Time:56 Second

TARUTUNG, RB.Online – Menyambut bulan Suci Ramadhan 1443H tahun 2022, Polres Tarutung melaksanakan bakti sosial Donor Darah pada Kamis (02/04) pukul 09.00 Wib sampai Jam 15.30 Wib yang bertempat di Mapolres Tarutung, Kabupaten Tapanuli Utara.

Kegiatan tersebut terselenggara atas kerjasama antara Polres Tarutung dengan PMI Tarutung dengan peserta Donor dari personil Polres Tarutung.

Kapolres AKBP Ronald Sipayung SH,S.I.K ,M.H ketika ditemui diruang kerjanya  menyampaikan, kegiatan Donor Darah ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur anggota Polri, khususnya Polres Tarutung atas diberikannya kesehatan, keselamatan dan kelancaran dalam bertugas selama ini, khususnya dalam rangka menjelang bulan Suci Ramadhan 1443H tahun 2022.

“Kegiatan ini dilaksanakan atas kerjasama antara Polres Tarutung dengan PMI Tarutung, dengan peserta Donor dari  Personil Polres Tarutung dengan target sebanyak  labu 160 donor darah,” ujarnya.

AKBP Ronald berharap kedepannya kegiatan berkelanjutan dan donor darah ini dapat membantu dan menambah persediaan bank Darah di PMI Tarutung dan dapat berguna bagi orang yang membutuhkan.

“Donor Darah ini adalah bentuk sosial kita ,sebagai umat saling membantu dan meringankan bagi orang-orang yang membutuhkanya ,walaupun secara tidak langsung kepada orangnya yang membutuhkan,” tandasnya. (Riks).

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *