7th Anniversary IWO Indonesia 2025: Perkokoh Komitmen Jurnalis Terpercaya

Read Time:39 Second
https://www.profitablecpmrate.com/ki4sf672yj?key=11d19e0ce7111b57c69b1b76cd2593c6

INDRAMAYU, RBO – Ikatan Wartawan Online (IWO) Indonesia merayakan ulang tahun ke-7 yang bertepatan dengan Hari Pers Nasional pada 8 Februari 2025 di Indramayu, Jawa Barat. Acara berlangsung penuh semangat dan dihadiri Wakil Bupati Terpilih Indramayu, Syaifudin.

Ketua Umum IWO Indonesia, NR. Icang Rahardian SH, mengobarkan semangat anggota dengan yel-yel khas organisasi dan menegaskan pentingnya peran jurnalis dalam menyampaikan informasi yang akurat serta melawan hoaks.

Ia juga menekankan bahwa jurnalis harus bermitra dengan pemerintah daerah untuk memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat.

Acara ini dihadiri pejabat daerah, perwakilan pengurus DPD dan DPW dari berbagai provinsi, serta wartawan dan aktivis setempat.

Saat ini, IWO Indonesia telah memiliki kepengurusan di 30 provinsi dan lebih dari 200 kabupaten/kota, berperan aktif dalam menyediakan informasi yang dibutuhkan masyarakat serta bermitra dengan pemerintah daerah. (NOV/IWOI)

About Post Author

redi setiawan

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Previous post Rajut Silaturrahmi, Pemkab Bantaeng Bersama Yayasan Budi Mulya Gelar Perayaan Imlek Melalui Jalan Santai
Next post Konflik Lahan Hambat Proyek Tol Jejawi, Publik Pertanyakan Komitmen Pemerintah.